Cara Membuat Channel Youtube, Custom Nama Bisa Sesuka Hati

Dythia Novianty Suara.Com
Selasa, 08 Februari 2022 | 07:49 WIB
Cara Membuat Channel Youtube, Custom Nama Bisa Sesuka Hati
Ilustrasi Youtuber / kreator Youtube (Pinterest)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - YouTuber sudah menjadi salah satu pekerjaan yang saat ini banyak diincar oleh banyak orang.

Penghasilan yang dijanjikan oleh pihak YouTube kepada para content creator sangat menjanjikan, realistis dan adil.

Semakin banyak kalian mendapatkan penonton maka secara otomatis pendapatan dari video tersebut akan semakin tinggi. Berikut cara membuat channel YouTube:

Cara membuat channel YouTube di HP

Baca Juga: 8 Cara Download Video YouTube Jadi MP3, Mudah!

  1. Pastikan kalian telah menginstal aplikasi YouTube di HP
  2. Kemudian klik "Profil" yang ada di pojok kanan atas
  3. Bagi para pengguna android kebanyakan telah terintegrasi dengan alamat email
  4. Kemudian pilih dan klik menu "Your Channel" atau "
    Channel Anda"
  5. Tunggulah beberapa saat hingga muncul menu secara mengambang atau pop up lalu pilihlah salah satu nama yang di rekomendasikan atau bisa kalian buat sendiri
  6. Setelah itu klik menu "Creat Channel" atau "Buat Channel"
  7. Setelah itu kalian juga direkomendasikan untuk mengubah foto profil dari channel YouTube serta mengisi deskripsi channel, yang bisa diisi dengan jenis konten yang nantinya akan kalian upload di channel YouTube tersebut.

Selain itu, kalian juga bisa memberikan link untuk menautkan aplikasi YouTube dengan media sosial lainnya seperti Instagram, TikTok Facebook maupun Twitter.

Ilustrasi Youtuber (freepik)
Ilustrasi Youtuber (freepik)

Cara custom nama channel YouTube

  1. Bukan salah satu browser pilihan kalian
  2. Kemudian masukkan kata kunci di kolom pencarian "youtube.com" > "enter" atau "cari"
  3. Setelah itu login lah menggunakan akun Google yang telah kalian miliki
  4. Lalu pilihlah menu "Akunmu"
  5. Setelah itu pilihlah menu "Buat Channel" atau "Create a new channel"
  6. Tunggulah beberapa saat hingga muncul menu secara mengambang atau pop up pilihlah menu "Nama Channel" dan istilah sesuai dengan keinginan kalian masing-masing atau menggunakan rekomendasi dari akun Google
  7. Kemudian klik lah sebuah kotak kecil hingga tanda "" centang muncul dan klik kolom "Buat"
  8. Masukkan foto profil sesuai dengan keinginan kalian kemudian masukkan deskripsi channel atau memberikan link agar penonton video kalian bisa melihat berbagai media sosial yang kalian miliki
  9. Channel YouTube kalian telah siap digunakan untuk mengupload berbagai video. [Sofia Ainun Nisa]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI