Tiga Monitor Lenovo Q-Series Terbaru Diperkenalkan di Indonesia

Selasa, 18 Januari 2022 | 17:40 WIB
Tiga Monitor Lenovo Q-Series Terbaru Diperkenalkan di Indonesia
Lenovo mengumumkan tiga monitor Q-series yang mencakup Lenovo Q27h-20, Lenovo Q27q-20, dan Lenovo Q24i-20 di Indonesia pada Selasa (18/1/2022). [Dok Lenovo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lenovo mengumumkan tiga monitor Q-series baru yang mencakup Lenovo Q27h-20, Lenovo Q27q-20, dan Lenovo Q24i-20 di ajang CES 2022 kemarin. Monitor ini ditujukan untuk menyeimbangkan gaya dan fungsionalitas para pengguna di rumah.

"Lenovo pun datang dengan rangkaian monitor konsumen Q-series menarik yang menawarkan resolusi, audio cerdas, pilihan port, dan desain kontemporer yang akan anda cintai," kata Lenovo dalam rilis yang diterima, Selasa (18/1/2022).

Salah satu layar premium yang dibuat untuk para pencipta tren adalah monitor kelas-atas Lenovo Q27h-20 27-inci. Monitor ini membawa teknologi sinar biru rendah alami yang telah disertifikasi oleh Eyesafe untuk perlindungan mata yang lebih baik.

Layar near edgeless empat sisi ini menghadirkan spesifikasi yang mencakup QHD IPS HDR, performa warna jernih dengan gamut warna DCPI-P3 95 persen, sRGB 99 persen, serta akurasi warna Delta E<2.

Baca Juga: Jajaran Laptop Lenovo Legion 5 Diperkenalkan di Indonesia

Lenovo Q27h memiliki satu kabel USB-C yang memungkinkan pengguna untuk mengisi daya perangkat atau menambah layar untuk memperlihatkan konten di lebih dari satu layar. Pengisian daya bisa disalurkan hingga 90W ke laptop Anda pengguna.

Ada pula phone holder yang terintegrasi dan speaker cerdas untuk mengurangi jumlah perangkat di atas meja. Kemudian lengan metalik asimetrik yang dapat disesuaikan untuk mengikuti tinggi pandangan pengguna sesuai kebutuhan. Ditambah lagi alas Terrazo Grey yang kuat untuk membuat monitor kokoh.

Lenovo juga memberikan pilihan ke konsumen lewat dua monitor Q-Series lain, Lenovo Q27q-20 27-inci yang lebih besar dengan resolousi hingga QHD, dan Lenovo Q24i-20 23.8-inci dengan resolusi hingga Full HD.

Dengan bagian atas 7,1mm yang ultra tipis dan desain near edgeless pada tiga sisi, monitor mainstream bergaya ini menggabungkan kecanggihan dan rasa nyaman dengan stand ergonomis-nya, teknologi sinar biru yang rendah untuk kesehatan mata, dan fungsionalitas layar yang kuat.

Kedua monitor dengan dua nada warna silver atau black bersama dengan saudara flagship metalik-nya dapat dikelola dan dioptimalkan secara mudah dengan satu klik dari mouse melalui fitur-fitur cerdas dari Lenovo Artery.

Baca Juga: Lenovo Smart Clock Essential dan Smart Frame Resmi Diluncurkan

Sayang Lenovo belum mengungkap ketersediaan dan harga ketiga monitor itu untuk pasar Indonesia.

REKOMENDASI

TERKINI