Suara.com - Line Webtoon, platform komik digital dan Hybe mengumumkan bahwa 7Fates: Chakho, kini telah terbit secara global dalam sepuluh bahasa, termasuk bahasa Indonesia.
Episode pertama webtoon yang diciptakan dengan kolaborasi antara ikon pop abad ke-21 BTS ini, tersedia di Line Webtoon dan episode barunya akan tersedia secara mingguan.
7Fates: Chakho menceritakan tujuh pemuda yang terikat oleh takdir.
Setelah tumbuh dewasa bersama melalui berbagai halangan dan rintangan, mereka harus bergabung menjadi satu kelompok yang terdiri dari tujuh orang agar bisa menguak takdir mereka.
Baca Juga: Yours Jin BTS Jadi Lagu Terlama yang Puncaki Shazam dan Spotify Jepang
7Fates: Chakho merupakan kisah fantasi modern yang berlatar waktu tak jauh dari masa kini, serta terinspirasi oleh para pemburu harimau era Dinasti Joseon di Korea “Chakhogapsa”.
Kisah ini menjadi interpretasi ulang Hybe tentang kisah harimau tradisional Korea dan dunia mitologis binatang buas.
Line Webtoon dan Hybe juga akan merilis kisah asli webtoon Dark Moon: The Blood Altar dan The Star Seekers, yang diciptakan atas kerja sama dengan artis-artis Hybe yaitu Enhypen dan Tomorrow X Together.
Kisah mereka juga akan tersedia di Line Webtoon secara global.
Baca Juga: Lagu "Christmas Tree" V BTS Berhasil Pecahkan Rekor di Oricon dan iTunes Jepang!