Bukan Ghozali Everyday, Berikut 5 NFT Termahal di Dunia yang Terjual di 2021

Minggu, 16 Januari 2022 | 07:48 WIB
Bukan Ghozali Everyday, Berikut 5 NFT Termahal di Dunia yang Terjual di 2021
Ilustrasi NFT daftar NFT Termahal di Dunia (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tanah Air dikejutkan oleh cerita seorang pemuda bernama Sultan Gustaf AL Ghozali alias Ghozali Everyday.

Foto selfie yang diunggah di non-fungible token (NFT) sejak lima tahun terakhir laku keras di OpenSea. Foto itu tak dinyana menghasilkan keuntungan hingga Rp 1,5 miliar.

Tentu saja, hal ini membuat Ghozali Everyday sukses menjadi sultan dadakan dan membuat banyak orang iri.

Ghozali Everyday [Instagram]
Ghozali Everyday [Instagram]

Ternyata ... ada yang lebih gila lagi. NFT yang dipasang di toko NFT terjual hingga triliunan rupiah. Beberapa di antaranya sudah terjual pada 2021.

Siapa sajakah mereka?

Tim Hitekno.com, jaringan Suara.com telah merangkum sedikit informasi tentang pemilik NFT-NFT mahal itu. Proyek ini, secara teori, dapat berkembang menjadi sesuatu yang jauh lebih besar di masa depan.

Lukisan NFT Ridwal Kamil yang Dibeli Crazy Rich Bangka (@lanangcikall)
Lukisan NFT Ridwal Kamil yang Dibeli Crazy Rich Bangka (@lanangcikall)

Berikut nama-nama penjual termahal:

1. The Merge – Rp 1,3 triliun

Dibuat sebelum 2021 berakhir, NFT The Merge yang dibuat oleh seniman bernama Pak dijual seharga Rp 1,3 triliun melalui Nifty Gateway.

Baca Juga: Honda Catat Peningkatan Penjualan Sepanjang 2021, Brio Masih Jadi Andalan

Ini adalah NFT yang dibuat secara gabungan oleh hampir 30 ribuan orang hingga menghasilkan angka fantastis tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI