Suara.com - UniPin kembali menggelar turnamen Mobile Legends Bang-Bang (MLBB) khusus tim esports perempuan lewat gelaran UniPin Ladies Series Season 2. Rencananya, turnamen ini digelar pada 10 Januari hingga 20 Maret 2022 dengan total hadiah Rp 150 juta.
Debora Imanuella selaku SVP UniPin Community menjelaskan, UniPin Ladies Series bisa menjadi ajang gamer perempuan untuk mengasah skill dan unjuk gigi.
"Turnamen khusus perempuan sangat penting untuk diadakan supaya para perempuan menjadi familiar dengan skema kompetisi, sehingga mereka siap bersaing dan berprestasi, serta menjadi kebanggaan bagi Indonesia di level internasional nantinya," ucap Debora dalam konferensi pers virtual, Kamis (6/1/2022).
Turnamen UniPin Ladies Series Season 2 akan dibuka dengan babak open qualifier, di mana seluruh tim akan bermain dalam sistem single elimination dan empat tim terbaik yang lolos akan bermain di babak play-ins.
Baca Juga: Gunadarma Flame Juarai UNITY Student Warchief Championship Season 2
Di babak play-ins, empat tim dari babak qualifier akan bertemu dengan empat tim dari USW Ladies, komunitas tim esports berbagai kampus yang tergabung dalam UniPin Community. Delapan tim itu akan bermain pada group stage dengan sistem single elimination.
Di tahap selanjutnya, dua tim terbaik akan melanjutkan perjalanan mereka ke regular season. Di sana, mereka akan ditemukan oleh empat tim terbaik dari season sebelumnya seperti Belletron Era, EVOS Lynx, MBR Delphyne, dan RRQ Mika.
Mereka juga akan ditemani oleh dua tim Alter Ego Nyx dan GPX Basreng yang diundang untuk menggantikan posisi Morph dan Luna Nera. Setelah melalui enam minggu pertandingan, enam tim terbaik nantinya akan maju ke babak playoff.
Lalu di babak playoff, enam tim dari regular season akan bermain dalam sistem double elimination untuk memperebutkan gelar juara. Sementara total hadiah yang bisa dibawa pulang adalah prizepool senilai Rp150.000.000 dan lima set Fantech Mint Edition.
Turnamen UniPin Ladies Series Season 2 dapat disaksikan secara daring di akun YouTube UniPin Gaming. Informasi dan detail lebih lanjut terkait UniPin Ladies Series Season 2 dapat diakses secara langsung melalui akun Instagram UNITY @unipincommunity dan akun Instagram Ladies Series @unipinladiesseries.
Baca Juga: Playoff USW Championship Season 2 Digelar, Final di 12 Desember