Suara.com - Epic Games bagi-bagi game gratis jelang akhir tahun 2021. Game ini bisa diklaim hingga 6 Januari 2022 mendatang.
Adapun game gratis yang diberikan Epic Games adalah trilogi Tomb Raider yang terdiri dari Rise of the Tomb Raider: 20 Year Celebration, Shadow of the Tomb Raider: Definitive Edition, dan Tomb Raider Game of The Year.
Mengutip 91mobiles, Jumat (31/12/2021), tiga game Tomb Raider ini bisa disimpan di Epic Games Store selama seminggu yang kemudian kembali ke harga asli setelah 6 Januari.
Seri Tomb Raider ini adalah game PC/laptop dengan genre petualangan dan aksi. Sebelum itu, pemain mesti mengecek apakah perangkat mereka bisa memainkan game tersebut dengan maksimal.
Baca Juga: Resmi, Epic Games Datangkan Naruto Hingga Sasuke di Fortnite
Berikut spesifikasi minimum perangkat untuk main game Tomb Raider
Rise of the Tomb Raider: 20 Year Celebration
Sistem operasi: Windows 7 64bit
Prosesor: Intel Core i3-2100 atau AMD yang setara dengan Intel
RAM: 6GB
Memori: 256GB
DirectX: 11
Kartu Grafis: NVIDIA GTX 650 2GB atau AMD HD7770 2GB
Shadow of the Tomb Raider: Definitive Edition
Sistem operasi: Windows 7 64bit
Prosesor: Intel i3-3220 atau chip AMD yang setara
RAM: 8GB
Memori: 40GB
Kartu Grafis: Nvidia GTX 660, GTX 1050, atau AMD Radeon HD 7770
Tomb Raider Game of The Year
Sistem Operasi: Windows XP Service Pack 3, Windows Vista, Windows 7 atau 8 (32bit/64bit)
Prosesor: Dual core CPU: AMD Athlon64 X2 2.1 Ghz (4050+), Intel Core2 Duo 1.86 Ghz (E6300)
RAM: 1GB atau 2GB di Windows Vista
Memori: 12GB
DirectX: 9.0c
Kartu Grafis: DirectX 9 graphics card with 512Mb Video RAM: AMD Radeon HD 2600 XT atau nVidia 8600.
Baca Juga: Lagi Gratis, Begini Cara Download Genshin Impact di Epic Games