Suara.com - Penelitian Kaspersky Safe Kids terbaru mengungkapkan konten online yang paling diminati anak-anak menjelang akhir tahun.
Untuk kategori permainan (games), anak-anak sering menelusuri Genshin Impact dan Poppy Playtime.
Mainan paling populer di kalangan anak-anak adalah Barbie dan Lego.
Selain itu, Coldplay secara mengejutkan menjadi populer di kalangan anak-anak setelah berkolaborasi dengan band K-Pop BTS.
Kaspersky mempelajari minat anak-anak di berbagai kategori (permainan, musik, dan film/kartun) sebagai referensi bagi para orang tua.
Kaspersky menganalisis data yang dianonimkan, seperti kueri penelusuran dan aplikasi Android
paling populer, serta kategori situs web.
Semuanya disediakan secara sukarela oleh pengguna Kaspersky Safe Kids, untuk menjelajahi minat dan kebutuhan utama anak-anak antara periode September dan November 2021.
![Top up Genshin Impact kini bisa dilakukan via UniPin. [Antara]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/09/01/10632-genshin-impact-unipin.jpg)
Games
Dua pendatang baru mencapai pencarian game teratas tahun ini, Genshin Impact dan Poppy Playtime.
Minecraft berada di urutan kedua dengan 22,4 persen. Selain itu, seri Let's Play Minecraft ternyata lebih populer daripada Roblox, yang pangsa permintaannya adalah 5,9 persen.
Baca Juga: Cara Membuka Enkanomiya Genshin Impact
Sementara itu, saluran YouTube gaming dipimpin oleh adalah MrBeast, EdisonPts dan Paluten.