Suara.com - Seorang profesor asal Jepang tengah mengembangkan prototipe layar TV yang dapat dijilat. Layar ini diklaim bisa meniru rasa makanan.
TV itu diberi nama Taste-the-TV yang dikembangkan Profesor Homei Miyashita dari Universitas Meiji, Jepang.
Ia menyebut kehadiran TV ini bisa melatih para koki atau sommelier (ahli wine) dari jarak jauh.
"Tujuannya adalah untuk memungkinkan orang mendapatkan pengalaman seperti makan di restoran dari belahan dunia lain, bahkan saat tinggal di rumah," ujar Miyashita, dikutip dari BBC, Senin (27/12/2021).
Baca Juga: Mola dan Nomaden TV Jadi Jurus Archipelago Manjakan Tamu
Taste-the-TV ini dilengkapi 10 kaleng untuk menyemprotkan rasa makanan ke lapisan film.
Lapisan itu kemudian disalurkan ke depan layar TV yang membuat pengguna bisa mencicip rasa makanan.
Saat didemonstrasikan, seorang jurnalis mengatakan bahwa dia menginginkan cokelat manis.
Setelah itu, murid dari Miyashita menyemprotkan rasa cokelat yang dipesan ke film plastik untuk dicicipi.
"Ini seperti cokelat susu," ujarnya.
Baca Juga: Begini Cara Daftar Penerima Set Top Box TV Digital Gratis dari Kominfo
Miyashita juga mengaku kalau pihaknya tengah bekerja sama dengan produsen untuk menambahkan aplikasi lain ke teknologi penyemprotan itu.
Salah satu yang dikembangkan adalah rasa roti panggang ke layar TV.
Ia juga masih membayangkan konten rasa makanan yang dapat diunduh langsung di perangkat.
Sebab selama Covid-19, teknologi semacam ini bisa meningkatkan orang untuk terhubung dengan dunia luar.
Lebih lanjut, jika Taste-The-TV ini dijual untuk umum, kemungkinan TV yang bisa dijilat ini bisa dibanderol seharga 875 dolar AS atau Rp 12,4 jutaan.