Suara.com - Xiaomi 11T Pro dan Xiaomi 11 Ultra diakui tampak serupa, tapi sebenarnya tidak sama. Meski dirilis berdekatan dan masih berasal dari keluarga yang sama, tetapi kedua gawai ini sebenarnya punya perbedaan mencolok.
Untuk mengetahui perbandingan Xiaomi 11T Pro dan Xiaomi 11 Ultra, simak ulasannya berikut ini:
Prosesor
Prosesor memacu kedua ponsel anyar Xiaomi ini adalah Snapdragon 888 5G, salah satu chipset terbaik Qualcomm saat ini. Sementara untuk grafis, keduanya juga dibantu GPU Adreno 660.
Memori
Di sini mulai muncul perbedaan. Xiaomi 11T Pro, tersedia dalam opsi RAM 8 GB dan 12 GB. Memori internal hanya ada satu pilihan, 256 GB. Sementara Xiaomi 11 Ultra hanya memiliki satu opsi RAM, 12 GB. ROM-nya sama saja, 256 GB.
Baca Juga: Pengujian DxoMark Xiaomi 11T Cetak Skor Segini, Lebih Rendah dari Seri Pro?
Kamera
Baik Xiaomi 11T Pro atau 11 Ultra sama-sama dibekali dengan kamera yang ciamik, meski demikian resolusi yang dibawa berbeda.
Xiaomi 11T Pro dibekali dengan kamera depan beresolusi 16 MP dan tiga kamera belakang, dengan sensor utama sekuat 108 MP. Kamera ini disokong dua kamera lebih kecil yang berukuran 8MP dan 5MP.
Xiaomi 11T Pro juga bisa merekam video dengan beragam pilihan resolusi hingga 8K dan kamera belakang ponsel ini bisa merekam video beresolusi 720p (30 fps), 1080p (30/60 fps), 4K (30/60 fps), dan 8K (30 fps).
Xiaomi 11 Ultra di sisi lain punya kamera utama 50 MP(wide), 48MP (periscope telephoto), dan 48MP (ultrawide). Kamera utama ponsel ini mampu merekam video dengan kualitas hingga 8K@24fps. Di bagian depan ada kamera selfie 20MP yang mampu merekam video dengan kualitas hingga 1080p@30/60fps.
Layar
Beralih pada sektor layar, Xiaomi 11T Pro dibekali layar dari panel AMOLED seluas 6,67 inci dengan resolusi Full HD Plus (1.080 x 2.400 piksel). Sementara Xiaomi 11 Ultra dibekali dengan layar berukuran 6,81 inci yang juga terbuat dari panel AMOLED.
Baca Juga: Xiaomi 11T dan 11T Pro Dijual Perdana di Harbolnas 11.11, Intip Spesifikasinya
Harga
Di Indonesia, harga Xiaomi 11T Pro dibanderol dengan harga Rp 7 juta untuk varian memori 8 GB/256 GB dan Rp 7.499.000 untuk varian 12 GB/256 GB. Sementara harga Xiaomi 11 Ultra masih berada di rentang Rp 17 jutaan.
Itulah perbandingan Xiaomi 11T Pro vs Xiaomi 11 Ultra. Kamu pilih yang mana? [Hesti Puji Lestari]