Suara.com - Babak Upper Bracket kompetisi M3 Mobile Legends World Championship 2021 selesai kemarin. Hasilnya, RRQ Hoshi dari Indonesia tembus semifinal Upper Bracket.
RRQ Hoshi berhasil menumbangkan tim Todak asal Malaysia dengan skor 3-1. Dengan ini maka Todak terpaksa turun ke kategori Lower Bracket.
Bersamaan dengan itu, match Upper Bracket sebelumnya juga menampilkan laga antara Onic PH dari Filipina vs RSG dari Singapura. Match ini dimenangkan oleh Onic PH dengan skor 3-0 tanpa balas.
Berikut hasil Upper Bracket M3 Mobile Legends 12 Desember
Baca Juga: Hadapi ONIC PH di M3 World Championship, RRQ Hoshi Akui Punya Strategi Khusus
- Onic PH vs RSG = 3-0
- RRQ Hoshi vs Todak = 3-1
Hasil ini membuat Onic PH dan RRQ Hoshi melanjutkan ke babak Semifinal Upper Bracket. Sedangkan RSG dan Todak turun ke babak Lower Bracket.
Nantinya, RRQ Hoshi akan bertanding dengan Onic PH di kategori Semifinal Upper Bracket. Sementara RSG dan Todak masih menunggu babak penyisihan Lower Bracket yang mulai digelar hari ini.
Perlu diketahui, babak Upper Bracket digelar dengan format best of 5 atau BO5, yang berarti tim lolos harus menang minimal tiga kali.
Sedangkan babak Lower Bracket menggunakan format best of 3 (BO3) yang berarti tim cukup menang dua kali untuk lolos ke babak selanjutnya.
Baca Juga: Jadwal Playoff M3 Mobile Legends Hari Ini dan Link Live Streaming