Lupa Arsip, Warganet Tak Sengaja Tampilkan Chat Romantis Pacar saat Presentasi

Sabtu, 04 Desember 2021 | 09:23 WIB
Lupa Arsip, Warganet Tak Sengaja Tampilkan Chat Romantis Pacar saat Presentasi
Ilustrasi smartphone (pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presentasi merupakan waktu yang penting di mana seseorang menjadi sorotan karena berbicara di hadapan banyak orang, sehingga ketika melakukan kesalahan terkadang membuat sebagian besar orang akan merasa malu.

Namun, kesalahan tak terduga ketika presentasi tidak bisa dihindari. Hal itu juga dialami oleh seorang warganet yang lupa mengarsip chat atau pesan dari pacarnya ketika ia presentasi.

Sebuah video viral diunggah oleh akun TikTok @irmaagstnn pada beberapa waktu lalu, diketahui warganet adalah seorang mahasiswa.

Terekam bahwa ia dan kelompoknya akan melakukan presentasi di hadapan teman kelasnya serta disaksikan oleh dosen.

Namun, dalam layar proyektor yang menyala dengan ukuran besar di depan kelas, warganet lupa untuk mengarsip chat-chat penting, salah satunya dari sang kekasih.

Entah bagaimana, ia justru menampilkan aplikasi WhatsApp dalam laptopnya sebelum membuka PowerPoint yang akan dipresentasikan.

Chat dari pacar lupa diarsip saat presentasi. [TikTok]
Chat dari pacar lupa diarsip saat presentasi. [TikTok]

Nama kekasihnya yang ia simpan dalam kontak sebagai "sayangku" dengan emoji hati berwarna merah itu terlihat jelas di bagian atas chat.

Tak hanya itu, terekam pula isi pesan romantis yang dikirim oleh sang belahan jiwa. Pacarnya mengirim pesan berbunyi, "Semangat kuliahnya sayangku" yang disertai dengan emoji hati.

Pesan yang belum terbaca itu pun menjadi sorotan mahasiswa yang lain, tak terkecuali sang dosen.
Tampak seorang lelaki duduk di meja yang berada di depan kelas melihat ke arah proyektor sambil menopang dagunya.

Baca Juga: Pria Iseng Foto Pakai Flash Kamera Pas Hujan Deras, Reaksi Kaget Emak-emak Ini Disorot

"Siapa yang pas presentasi lupa nggak diarsip chat doi. Presentasi nggak siap-siap dulu ya gini ni hasilnya," tulis pemilik akun.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI