Ngakak! Motornya Sama, Lelaki Ini Tak Sadar Kendaraannya Tertukar

Jum'at, 03 Desember 2021 | 12:27 WIB
Ngakak! Motornya Sama, Lelaki Ini Tak Sadar Kendaraannya Tertukar
Ilustrasi sepeda motor. [Envato]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Belakangan ini, sebuah video viral di media sosial yang merekam seorang lelaki tak sadar telah menaiki motor milik orang lain, hanya karena kendaraan tersebut memiliki tipe dan warna yang sama.

Sebuah video dibagikan kembali oleh akun Twitter @Bekasiikeras dalam waktu dekat, tampak rekaman CCTV yang dipasang di depan pintu sebuah toko.

Kamera CCTV yang merekam kejadian pada 23 November tersebut, memperlihatkan seorang lelaki mengenakan jas hujan berwarna merah yang datang dan memarkir motornya di pinggir toko.

Tak lama, datang seorang lelaki lain yang mengendarai motor dengan tipe dan warna yang serupa. Lelaki itu pun masuk ke dalam toko.

Detik berikutnya, lelaki yang mengenakan jas hujan tersebut keluar dari toko.

Tanpa sadar, lelaki tersebut langsung menaiki motor yang terparkir di sebelah kendaraannya dan pergi begitu saja.

Tidak sengaja, sepeda motor tertukar. [TikTok]
Tidak sengaja, sepeda motor tertukar. [TikTok]

Setelahnya, lelaki lain pun keluar dari toko dan menyadari bahwa motor miliknya tak ada. Ia sempat terlihat kebingungan dan mencari motornya.

Beruntung, tak lama kemudian, lelaki berjas hujan yang menaiki motornya tersebut menyadari bahwa ia membawa kendaraan yang salah.

Ia pun terlihat kembali ke toko tersebut dan memarkir motor itu.

Baca Juga: Pria Bawa Bekal Tak Pernah Habis Dimakan, Terungkap Fakta Mengharukan

Kejadian yang terekam pada pukul 18:21 waktu setempat itu pun diselesaikan dengan damai.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI