Jess No Limit Kenang Masa-masa Jadi Pro Player

Kamis, 25 November 2021 | 21:31 WIB
Jess No Limit Kenang Masa-masa Jadi Pro Player
Jess No Limit tantang Jessica Jane pakai Gussion. (youtube/Jess No Limit)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dalam sebuah video viral baru-baru ini menunjukan reaksi Jess No Limit saat melihat momen-momen dirinya ketika masih menjadi seorang pro player. Mencuri perhatian, ekspresi mantan pro player Mobile Legends ini lalu menjadi sorotan penggemar.

Pada penggalan video Jess No Limit ini diunggah oleh akun Instagram @fanny_daratan beberapa waktu yang lalu. Dalam video tersebut, YouTuber gaming ini sedang menonton video dirinya semasa menjadi seorang pro player.

"Raja tanpa mahkota Jess No Limit" tulis caption unggahan.

Tidak memberikan reaksi berlebihan, kakak Jessica Jane ini hanya memberikan tatapan sedih saat melihat dirinya bersama sang mantan tim yaitu EVOS Legends.

Baca Juga: Kode Redeem ML 21 November 2021, Buruan Sikat!

Dalam momen tersebut, Jess No Limit menyaksikan aksi-aksi dirinya dengan gameplay andalannya semasa menjadi pro player. Seperti yang diketahui, pada masanya, aksi Jess No Limit dengan hero-hero handal macam Karrie dan Fanny benar-benar mencuri perhatian.

Saat menjadi seorang pro player, Jess No Limit dikenal pernah bergabung bersama Oura, Emperor, Donkey, Marsha hingga IOS. Keenam player Mobile Legends ini pernah begitu booming di masanya.

Setelah unggahan ini menjadi viral, sejumlah netizen lalu dibuat salah fokus dengan ekspresi Jess No Limit saat melihat dirinya dan mantan rekan satu timnya tersebut.

"Terharu gue" balas netizen.

"Jess No Limit terkenal karena Mobile Legends (x) Mobile Legends terkenal karena Jess No Limit (y)" komentar akun lainnya.

Baca Juga: Serbu Sekarang! Kode Redeem ML 19 November 2021

Sosok Jess No Limit memang begitu berpengaruh pada pro scene Mobile Legends. Sebelum akhirnya sepopuler sekarang, nama Jess No Limit menjadi salah satu pro player yang melejit seiring terkenalnya Mobile Legends.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI