Suara.com - Sukses dengan program virtual exhibition sebelumnya, Sharp Indonesia kembali menghadirkan pameran virtual pada 25 – 28 November 2021.
Menggandeng JD.id, Sharp mengusung tema Novemberia sebagai tema yang memayungi seluruh rangkaian program pameran virtual kali ini.
Virtual Exhibition Sharp Novemberia dikemas secara modern melalui tampilan 360°, seperti dalam keterangan resmi, Kamis (25/11/2021).
Konsumen yang berkunjung dapat melihat tampilan 3D produk Sharp Indonesia lebih dekat.
Baca Juga: Car Air Purifier Sharp Terbaru Tawarkan Perlindungan Ekstra Pengguna Mobil
Pengunjung akan dapat dengan mudah menjumpai produk-produk utama seperti Washing Machine, Air Conditioner, Air Purifier, Refrigerator, Small Home Appliance, Visual, Notebook, hingga Smartphone.
Untuk melakukan pembelian, konsumen cukup menyentuh icon ‘klik disini’ secara otomatis tampilan akan terkoneksi dengan laman JD.id untuk melakukan transaksi.
"Sharp Novemberia merupakan upaya Sharp Indonesia untuk memanjakan konsumennya dengan memfasilitasi keinginan berbelanja akan kebutuhan produk-produk elektronik berkualitas tinggi, tanpa harus keluar dari rumah”, terang Andry Adi Utomo selaku National Sales Sr. General Manager PT Sharp Electronics Indonesia.
Guna meningkatkan engagement dengan pengunjung pameran, Sharp Novemberia turut dilengkapi beragam virtual games, photo contest hingga live interaction.
Tidak hanya itu, Sharp pun menghadirkan tantangan baru, yaitu ‘Keyword Hunt Challenge’. Konsumen diminta untuk menggabungkan 4 kata kunci yang berbeda menjadi sebuah kalimat.
Baca Juga: Perketat Prokes lewat Kampanye #LetsBeAHero
Kata kunci tersebut akan diucapkan 1 kali setiap harinya oleh pemandu acara selama virtual exhibition berlangsung. Untuk melengkapi Challenge ini, konsumen juga diharuskan untuk bermain virtual games dan mengikuti photo contest.