Suara.com - Sosok MVP MPL Season 8, ONIC CW baru-baru ini tampil dalam video Empetalk bersama Jonathan Liandi. Dalam bincang-bincang tersebut, CW mengungkap dream team Mobile Legends versi dirinya. Kira-kira ada siapa saja?
Untuk dream team dari deretan player di luar ONIC, CW menyebut sejumlah nama yang selama ini begitu gemilang di pro scene Mobile Legends bersama timnya masing-masing.
Sebagai pengisi role goldlaner, CW memilih dirinya sendiri. Sedangkan player dengan role jungler menjadi milik RRQ Albert yang ditemani oleh EVOS Rekt sebagai tanker.
Menyempurnakan dream team versinya, CW memilih RRQ R7 di EXP laner dan player support menjadi milik dua tim RRQ Clay atau BTR Renbo.
Baca Juga: RRQ Xin Ungkap Pernyataan Ini, Lemon Main di MPL ID Season 9?
"Gue di goldlaner, di hyper juga boleh. Gue di goldlaner aja sih, hyper-nya Albert, tank-nya Rekt, EXP-nya R7 sama support-nya antara Renbo atau Clay," ungkap CW menjelaskan.
Melihat dream team CW ini, rata-rata goldlaner ONIC tersebut memilih sejumlah player dari rivalnya yaitu RRQ Hoshi dan Bigetron Alpha yang diwakili oleh Renbo.
Dalam video yang sama, CW juga mengungkap kekagumannya pada EVOS Rekt yang ia sebut sebagai player paling jago di pro scene Mobile Legends saat ini.
"Kalau yang menurut gue jago banget, ada dua sih. Yang pertama Rekt, kedua Lemon. Maksudnya mereka udah lama kan main, jadi udah lah ini udah hitungan gua lah" jelas CW.
Baca Juga: Jelang M3 Mobile Legends, Pro Player Indonesia Dominasi Top Assist
Membawa formasi dream team Mobile Legends versi ONIC CW ini, tidak dapat dipungkiri jika tim tersebut akan sangat mematikan dan merepotkan untuk lawan.