Bikin Mewek! Mengeong Panggil Pemiliknya, Kucing Ini Tak Tahu Sudah Meninggal

Senin, 22 November 2021 | 11:35 WIB
Bikin Mewek! Mengeong Panggil Pemiliknya, Kucing Ini Tak Tahu Sudah Meninggal
Ilustrasi Kucing Menggemaskan. (pexels.com/2558605)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah cuitan viral di media sosial dibagikan melalui akun base Twitter @ZOO_FESS pada 21 November, warganet yang tak diketahui identitasnya mengunggah gambar kucingnya saat berada di makam sebuah makam.

Tampak, seekor kucing belang duduk di dalam tas transparan sehingga hewan itu bisa melihat ke luar.
Pandangannya terfokus pada sebuah papan nisan di atas makam yang ditumbuhi rumput.

Menurut keterangan warganet, kucing tersebut milik ayahnya yang telah meninggal.

Namun, ketika sang ayah telah meninggal dunia, kucing tersebut tampaknya tidak tahu karena terus-menerus mencari pemiliknya.

Baca Juga: Anti Mainstream, Acara Pernikahan Ini Beri Tamunya Suvenir Ikan Cupang

Hingga akhirnya, warganet mengajak kucing tersebut ke makam ayahnya.

Usai tiba di sana, hewan berkaki empat itu tampak diam dan hanya mengeong dengan lirih sembari menatap ke arah makam.

Mengeong terus, kucing ini tidak tahu pemiliknya sudah meninggal. [Twitter]
Mengeong terus, kucing ini tidak tahu pemiliknya sudah meninggal. [Twitter]

"Jadi ini adalah kucing papaku, selama papa meninggal dia selalu nyariin papa dan jadi pendiem. Aku bawa ke makam papa, terus aku bilang 'papa di sini sekarang'. Nafasnya langsung cepet kayak ngos-ngosan terus ngeong-ngeong kecil. Sedih banget, dia cuma diem liatin makam papa padahal di mobil nggak mau diem banget pengen keluar dari tas," tulis warganet.

Unggahan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 8.212 kali dan disukai sebanyak lebih dari 72.900 kali oleh sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar.

Tak sedikit warganet yang sedih dengan kisah tersebut dan juga menceritakan kejadian serupa.

Baca Juga: Isi Amplop Langsung Diberikan di Depan Pengantin, Warganet: Ngasih Rp 2 Ribu Ketar-ketir

"Kucing juga ngerasain kalau orang yang biasa sama dia nggak ada pasti dicariin. Aku pulang kerja kayak disambut, terus kayak ditanya dari mana lu. Apalagi ini ditinggal pergi selamanya," tulis akun @2scdacc.

"Aku juga punya kucing, tapi abangku suka bawain dia makanan malam-malam pulang dari warung buat kucingku makan paginya. Pas abangku meninggal, aku juga ajak dia ke kuburan abangku dan dia anteng goler-goler di kuburan abangku doang. Padahal ada banyak kuburan lain di sana," ungkap @intttanpermata.

"Aaa ya Allah sedih banget, pasti dia sayang banget sama almarhum papa kamu. Nggak tega ya Allah kucing aja bisa sampe segininya," komentar @jeytaime.

Mengeong terus, kucing ini tidak tahu pemiliknya sudah meninggal. [Twitter]
Mengeong terus, kucing ini tidak tahu pemiliknya sudah meninggal. [Twitter]

"Siapa yang ninggalin bawang di sini, gue beneran langsung mewek," cuit @xsebat.

"Sedih banget kalau liat cerita kayak begini tuh, bahkan tanpa dijelasin pun kadang mereka mengerti," tambah @mrf_lal.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI