Suara.com - Oppo diprediksi sedang bersiap merilis HP baru dengan harga terjangkau dalam waktu dekat. Sebuah desain render terkait Oppo A55s sudah muncul ke publik.
Perangkat terdiri dalam dua varian warna yaitu Green dan Black. Bocoran yang beredar mengklaim bahwa perangkat ini bakal segera debut ke berbagai pasar.
Ini menyiratkan bahwa Oppo sepertinya sangat agresif dalam bermain di kelas menengah dan entry level. Perusahaan juga telah mengenalkan Oppo A55 4G di India pada Oktober 2021.
Dilansir dari 91 Mobiles, Oppo A55s merupakan perangkat entry level sehingga HP baru ini tak dibekali sensor sidik jari. Sebagai gantinya, pengguna harus memanfaatkan otentikasi berbasis PIN atau pola.
Baca Juga: Pakai Snapdragon 778G, Realme Q3t Bawa Spesifikasi Handal
Perangkat memiliki punch-hole di sudut kiri atas untuk menampung kamera selfie. Tompol power ada di sebelah kanan sedangkan tombol volume di sebelah kiri.
Kita bisa melihat modul persegi panjang yang digunakan sebagai tempat kamera ganda dengan lampu flash LED.
Dilihat dari keseluruhan desain, penampilan ponsel ini cukup mirip dengan Oppo A55 4G. Hanya saja terdapat sedikit perbedaan di modul kamera terkait tulisan dan sensornya.
Perangkat misterius dengan nomor model CPH2309 diketahui telah muncul di Geekbench. CPH2309 diyakini sebagai nomor model Oppo A55s.
HP baru ini mencetak skor single-core sebesar 510 dan multi-core sebanyak 1.592. Oppo A55s menjalankan sistem operasi Android 11 dan membawa RAM 4 GB.
Baca Juga: Video Promo Oppo Reno6 Lite Beredar, Begini Penampakannya
Laporan dari MySmartPrice menunjukkan kode "holi" dalam kolom chipset. Ini dikaitkan erat dengan Snapdragon 480+. Selain Geekbench, perangkat juga telah mendapatkan sertifikasi resmi di FCC Amerika Serikat.
Oppo A55s setidaknya memiliki empat dukungan band 5G termasuk n3/ n28/ n77/ n78. Mengingat perangkat sudah muncul di Geekbench dan lolos sertifikasi resmi, kehadiran atau teaser Oppo A55s kemungkinan dapat diungkap dalam waktu dekat. Desain render Oppo A55s bisa dilihat melalui link ini.