Hasil Drawing Grup Turnamen M3 Mobile Legends 2021, Onic dan RRQ Wakili Indonesia

Minggu, 07 November 2021 | 13:20 WIB
Hasil Drawing Grup Turnamen M3 Mobile Legends 2021, Onic dan RRQ Wakili Indonesia
Drawing Group Turnamen M3 Mobile Legends 2021. [Instagram/@mpl.id.official]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kompetisi tingkat dunia Mobile Legends: Bang Bang World Championships 2021 atau yang dikenal M3, baru saja usai melakukan pengundian atau group draw pada Sabtu (6/11/2021) lalu.

Indonesia sendiri diwakilkan oleh tim Onic Esports dan RRQ Hoshi. Keduanya lolos berkat hasil akhir turnamen MPL ID S8.

Onic keluar sebagai juara, sementara RRQ ada di runner up.

Onic tergabung dalam Seed 1 bersama Blacklist International (Filipina), Team SMG (Malaysia), dan Evos Singapura.

Baca Juga: Masih Berlaku! Ini Kode Redeem Mobile Legends 7 November 2021

Ketiganya merupakan juara di turnamen MPL lokal masing-masing.

Sementara RRQ berada di Seed 2 bersama dengan Red Canids Kalunga (Brazil), Onic PH (Filipina), dan SeeYouSoon (Kamboja).

Drawing Group Turnamen M3 Mobile Legends 2021. [Instagram/@mpl.id.official]
Drawing Group Turnamen M3 Mobile Legends 2021. [Instagram/@mpl.id.official]

Usai pengundian, Onic tergabung dalam Grup B bersama dengan Onic Filipina, Todak asal Malaysia, dan Keyd dari Brasil.

Sedangkan RRQ ada di grup D bersama Team SMG, GX Squad, dan Resurgence.

Berikut hasil group draw M3 World Championship:

Baca Juga: Gratis Hero Fragment, Segera Klaim Kode Redeem ML 7 November 2021

Grup A

  • Blacklist International (Filipina)
  • Red Canids Kalunga (Brasil)
  • Malvinas Gaming (Argentina)
  • Bedel (Turki)

Grup B

  • Onic (Indonesia)
  • Onic PH (Filipina)
  • Todak (Malaysia)
  • Vivo Keyd (Brazil)

Grup C

  • Evos SG (Singapura)
  • SeeYouSoon (Kamboja)
  • Navi (Rusia)
  • BloodThirstyKing (Amerika Serikat)

Grup D

Drawing Group Turnamen M3 Mobile Legends 2021. [Instagram/@mpl.id.official]
Drawing Group Turnamen M3 Mobile Legends 2021. [Instagram/@mpl.id.official]
  • Team SMG (Malaysia)
  • RRQ Hoshi (Indonesia)
  • GX Squad (Arab Saudi)
  • Resurgence (Singapura)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI