7 Deretan HP 1 Jutaan Tahun 2021, Murah Tapi Nggak Murahan

Senin, 25 Oktober 2021 | 17:00 WIB
7 Deretan HP 1 Jutaan Tahun 2021, Murah Tapi Nggak Murahan
Handphone. (Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Zaman sekarang, membeli HP canggih yang bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari sudah tidak mahal lagi. Anda bisa mendapatkannya dengan harga mulai dari Rp1 jutaan saja. Apalagi sudah adaaplikasi kredit HP tanpa DP, yang membantu Anda mendapatkan HP murah incaran, tanpa harus harus membongkar tabungan. Jadi, tidak perlu takut arus keuangan Anda berantakan.

Apalagi, pada akhir tahun seperti sekarang, ada banyak promo-promo yang diberikan oleh e-commerce pada Harbolnas 11.11 nanti. Promo-promo tersebut, bisa Anda kombinasikan dengan promo Kredivo, sebagai aplikasi kredit HP tanpa DP, yang bisa Anda gunakan di ribuan merchant online, dan offline. Promo yang diberikan Kredivo adalah cicilan 0% untuk tenor 6 bulan, dan potongan langsung Rp500 ribu untuk tenor 12 bulan. Kalau dikombinasikan dengan promo yang ada pada e-commerce, nguntungin banget kan?

Namun, meski dibanderol dengan harga murah, HP Rp1 jutaan ini memiliki performa yang tidak murahan. Spesifikasi yang mumpuni, baterai yang berukuran besar, memori berukuran besar, hingga kamera yang ciamik, sangat bisa menunjang keseharian Anda yang multitasking, dari kegiatan kerja, bermain game, hingga bersosial media.

Apa saja deretan HP murah Rp1 jutaan yang layak Anda pertimbangkan untuk dibeli? Mari simak ulasan berikut:

Baca Juga: Ini Rekomendasi 5 HP Murah dengan RAM Besar

1. Xiaomi Poco M3
Xiaomi Poco M3 menjadi rekomendasi pertama HP Rp1 jutaan, yang bisa Anda dapatkan melalui aplikasi kredit HP tanpa DP dari Kredivo. Didukung dengan chipset Snapdragon 662 yang bertenaga, ditambah dengan baterai berkapasitas 1.000 mAh, lengkap dengan fabrikasi 11nm yang bisa menghemat daya baterai HP, Anda tidak perlu khawatir menggunakan HP ini lama-lama untuk streaming film, hingga bermain game.

HP yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp1,7 juta ini, bisa Anda dapatkan di ribuan merchant Kredivo, termasuk Tokopedia, Bukalapak, Lazada, JD.ID, Blibli, Erafone, Digimaps, hingga store resmi Xiaomi.

2. Realme C15
Realme C15 hadir dalam tiga varian unit RAM/ROM: 4GB/128 GB, 4GB/64GB, dan 3GB/64GB. Selain RAM yang besar, memori pada Realme C15 juga masih bisa didukung dengan slot microSD hingga 256 GB. Smartphone murah yang satu ini juga dibekali dengan fitur Quad Camera yang didukung dengan Super NightScape, Chroma Boost, dan Expert Mode, yang membuat kualitas tangkapan gambar semakin baik di malam hari, berwarna tajam, dan feels like a pro.

Bukan cuma itu saja, Realme C15 juga hadir dengan kapasitas baterai 6.000 mAh, yang bisa tahan seharian untuk menonton film, melakukan urusan pekerjaan, dan bersosial media. Di e-commerce, Realme C15 memiliki harga pasaran Rp 1,5 juta sampai dengan Rp1,7 jutaan, yang bisa Anda dapatkan dengan promo Harbolnas dari aplikasi kredit HP tanpa Dp dari Kredivo.

3. Vivo Y12S
Vivo Y12S memiliki dua varian yaitu: RAM/ROM 3GB/32GB dan 4GB/32GB. Dibandingkan dengan Realme C15, opsi ROM atau memori internal yang ditawarkan oleh Vivo Y12S memang lebih kecil. Tapi, jangan khawatir sebab Vivo Y12S masih didukung dengan slot microSD. Artinya, Anda masih menggunakan memori eksternal tambahan jika dibutuhkan di smartphone ini.

Baca Juga: 5 HP Murah Merk Lokal Terbaru, Kualitas Tak Kalah!

Yang menarik, Vivo Y12S dilengkapi dengan sensor biometrik dalam bentuk Face Unlock yang dilengkapi juga dengan sidik jari. Untuk HP dengan harga Rp 1,5 jutaan, yang bisa Anda dapatkan lebih murah lagi dengan promo Harbolnas dari Kredivo, fitur ini cukup keren ada di Vivo Y12S.

4. Samsung Galaxy A02S
Dirilis pada Januari 2021, Samsung juga nggak mau ketinggalan untuk menghadirkan HP murah dengan performa mantap. Alhasil, lahirlah Samsung Galaxy A02S yang datang dengan dua varian RAM/ROM: 3GB/32GB dan 4GB/64GB. Untuk urusan baterai, kapasitas Galaxy A02S berada di bawah Realme C15 tapi masih cukup besar yaitu 5.000 mAh.

Dua kelebihan lain dari HP entry level satu ini adalah layarnya yang cukup besar, yaitu 6,5 inci dan desainnya yang estetik. Anda mendapatkan Galaxy A02S melalui aplikasi kredit HP tanpa Dp, dengan harga pasaran mulai dari Rp 1,6 juta sampai dengan Rp 1,8 juta saja.

5. Infinix Hot 10
Brand smartphone asal Hong Kong, Infinix, juga memiliki produk smartphone berperforma mumpuni dengan harga murah, yaitu Infinix Hot 10. chipset MediaTek Helio G70 yang sedang populer dan dibekali teknologi optimal untuk gaming, Infinix Hot 10 juga hadir dengan layar lebih besar dan lebar dibanding smartphone lainnya: 6,78 inci. Layarnya sendiri menggunakan panel IPS LCD dengan resolusi 720 x 1640 piksel yang bisa menampilkan warna dengan cerah dan nyaman di mata saat digunakan.

Kapasitas RAM/ROM yang cukup besar, hingga 4GB/128GB, juga dilengkapi dengan baterai yang mumpuni, yaitu 5.200 mAh. Plus, adanya teknologi audio DTS yang bisa menghasilkan efek suara yang jauh lebih baik untuk memanjakan pengguna. Dibanderol dengan harga, mulai dari Rp1,5 jutaan di Tokopedia, Lazada, Bukalapak, JD.ID, hingga Blibli, yang sudah bekerja sama dengan Kredivo, HP ini patut untuk Anda pertimbangkan.

6. Xiaomi Redmi 9C
Kembali lagi pada Xiaomi, kali ini rekomendasi HP murah Rp1 jutaan yang bisa Anda dapatkan melalui promo Harbolnas dari Kredivo pada 11.11 nanti, jatuh pada Xiaomi Redmi 9C. Kapasitas baterai 5.000 mAh, dan dilengkapi dengan chipset Helio G35, HP ini sangat mumpuni untuk menunjang seluruh aktivitas sehari-hari Anda.

Redmi 9C menawarkan pilihan RAM 3 GB dan 4 GB dengan memori internal 32 GB dan 64 GB. HP ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp1,2 jutaan, HP ini sangat worth it untuk dibeli, karena kapan lagi bisa punya HP harga 1 jutaan dengan RAM yang lega.

7. OPPO A15
Rekomendasi HP murah terakhir, jatuh pada OPPO A15. HP ini dilengkapi dengan octa-core processor yang lumayan kencang di kelasnya. RAM 3GB mampu memberikan kinerja yang baik untuk aktivitas ringan sehari-hari. Fitur Hyper Boost 2.1 yang terdapat pada HP ini membantu meningkatkan kinerja game dan respon sentuh.

Namun, baterai yang disematkan HP ini terbilang rendah diantara yang lainnya, yaitu 4.230 mAh, yang mampu bertahan hingga 16 jam untuk menonton video HD dan 6 jam untuk bermain game. HP yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp1,5 juta ini bisa Anda dapatkan lebih murah lagi dengan mengkombinasikan promo Harbolnas di e-commerce, dengan promo Harbolnas dari Kredivo pada 11.11 mendatang.

Nah, itu dia rekomendasi 7 HP Rp1 jutaan tahun 2021 yang bisa menunjang aktivitas sehari-hari, hingga bermain game. Jadi, beli HP zaman sekarang gak harus mahal kan? Apalagi kalau menggabungkan promo Harbolnas dari e-commerce dengan promo cicilan 0% dari Kredivo. Beli HP murah, jadi semakin murah!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI