Suara.com - WhatsApp resmi merilis fitur Koleksi di versi WhatsApp Business. Fitur ini ditujukan untuk membantu usaha kecil dan menengah (UKM) berjualan di aplikasi.
WhatsApp Indonesia mengatakan, pihaknya ingin membuat aplikasi menjadi cara terbaik bagi pengguna untuk berbelanja dan mencari jasa.
Sementara untuk pelaku usaha, mereka ingin mempermudah cara berkomunikasi dengan pelanggan di WhatsApp Business.
"Inilah mengapa kami memudahkan cara untuk melihat apa saja yang ditawarkan oleh sebuah usaha di WhatsApp, tepat di momen menjelang libur akhir tahun," ujar WhatsApp Indonesia dalam rilis yang diterima, Jumat (22/10/2021).
Baca Juga: Marak Pinjaman Online Ilegal, Ini 4 Cara Mengetahui Pinjol Terdaftar di OJK
Fitur Koleksi WhatsApp Business memungkinkan UKM untuk mengatur produk-produk di katalog mereka berdasarkan kategori.
Sehingga pelanggan tidak harus menelusuri daftar produk yang panjang untuk menemukan produk yang mereka inginkan.
Sebagai contoh, sebuah restoran dapat membuat koleksi yang menampilkan makanan pembuka, makanan utama, dan makanan penutup; atau sebuah toko baju dapat menambahkan koleksi baju lelaki, baju perempuan, atasan, celana, dan banyak lagi.
Setelah menemukan produk yang diinginkan, pengguna menambahkannya ke keranjang belanja dan mengirimkan pesanan mereka pada UKM tersebut.
Cara membuat katalog di WhatsApp Business bisa dilakukan lewat memilih opsi Business Tools > Catalog > Add New Collection. Pengguna bisa memilih nama koleksi dan katalog sesuai keinginan mereka.
Baca Juga: Fitur Panggilan Grup WhatsApp (WA) Diperbarui, Pengguna Dimudahkan Bergabung
"Seiring dengan persiapan untuk musim belanja akhir tahun, kami dengan senang hati menyediakan fitur baru ini untuk membuat pengalaman berbelanja Anda simpel dan nyaman, langsung dari ruang tamu anda," jelas WhatsApp Indonesia.