Lolos Upper Bracket, EVOS Siap Tantang ONIC di Playoffs MPL Season 8

Jum'at, 22 Oktober 2021 | 11:15 WIB
Lolos Upper Bracket, EVOS Siap Tantang ONIC di Playoffs MPL Season 8
Logo EVOS Legends. (Dok MPL Indonesia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Aura Fire lagi-lagi memberikan kejutan dengan mengandalkan hero Uranus sebagai Jungler. Strategi ini cukup efektif mengingat mereka berhasil comeback saat late-game.

Hero high ground dari Aura Fire bermain apik di mana mereka mampu bertahan meski seluruh base inner turret sudah hancur. Tumbangnya Ferxiic dan Rekt di menit ke-22 menimbulkan efek domino bagi EVOS.

Game keempat EVOS vs Aura Fire dimenangkan Aura Fire. (YouTube/ MPL Indonesia)
Game keempat EVOS vs Aura Fire dimenangkan Aura Fire. (YouTube/ MPL Indonesia)

Merangsek masuk, Aura Fire mengunci kemenangan game keempat di menit ke-23 dengan skor 13 vs 16. Pada game penentuan, EVOS mampu tampil menekan dari early hingga late-game.

Meski begitu, Aura Fire mampu bertahan dengan sangat baik. Bahkan God1va dkk berhasil meratakan tiga hero EVOS pada base mereka dan melakukan serangan balik di late-game.

Wann dengan hero Pharsa-nya mampu mencegah pemain Aura Fire saat ingin mengandaskan inner turret dari EVOS. Tumbangnya hero high ground dari Aura Fire menjadi keuntungan bagi EVOS Legends.

Setelah FaceHugger dan Qeira tumbang, Rekt dkk merangsek masuk ke base dan meratakan semua hero yang tersisa di menit ke-20. Kemenangan 3 vs 2 atas Aura Fire membuat EVOS Legends memegang satu tiket ke Upper Bracket. Mereka akan bertarung melawan ONIC Esports di Upper Bracket MPL Season 8 pada Jumat (22/10/2021) sore nanti.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI