Gojek Bantu Masyarakat Selama Pandemi Lewat Ragam Layanan

Selasa, 12 Oktober 2021 | 22:02 WIB
Gojek Bantu Masyarakat Selama Pandemi Lewat Ragam Layanan
Pengecekan suhu tubuh kepada salah seorang driver Gojek di Posko Aman Gojek di Taman Kuliner Condongcatur, Depok, Sleman, Kamis (3/12/2020). [Hiskia Andika Weadcaksana / SuaraJogja.id]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gojek sebagai platform digital yang menyediakan berbagai layanan terus mengalami pertumbuhan selama pandemi Covid-19. Pertumbuhan tersebut tak lepas dari masyarakat yang mengandalkan Gojek di era pandemi, baik setelah maupun dilonggarkannya PPKM.

Ada sejumlah upaya yang dilakukan Gojek untuk membantu masyarakat melalui layanannya, termasuk GoFood, GoSend, GoRide, dan GoCar.

"Di GoFood, kami berkomitmen terus memberikan pengalaman kuliner yang terbaik bagi pelanggan melalui tiga pilar utama, yaitu variasi menu makanan dan minuman terlengkap, inovasi mendorong kenyamanan menjelajah dan memesan makanan, serta layanan yang setara dengan nilai yang dikeluarkan pelanggan," kata Audrey P. Petriny, VP Corporate Communications Gojek, dalam webinar virtual pada Selasa (12/10/2021).

Menurut Audrey, hingga 2021 tercatat pertumbuhan menu makanan dalam layanan GoFood telah mencapai lebih dari 34 juta menu dengan lebih dari satu juta mitra usaha, di mana kenaikan sebesar 33 persen dibandingkan tahun lalu.

Baca Juga: Omzet Naik 100 Kali Lipat, Begini Kisah Sukses Jualan Online di Ecommerce

Sementara itu, Gojek melalui GoSend juga menghadirkan GoLogistics yang mengalami peningkatan. Ini merupakan layanan logistik on-demand berbasis hyperlocal untuk menghubungkan pelaku bisnis, baik social seller, UMKM, maupun partner e-commerce dengan pengguna.

Terdapat berbagai macam jenis pengiriman, seperti GoSend Instan, Sameday, Intercity, Portal, API, GoShop, dan GoBox.

Audrey mengatakan adanya pertumbuhan 40 persen untuk layanan GoSend Insant, Sameday, dan GoShop pada H1 2021. Tak hanya itu, pengguna layanan GoSend oleh UMKM juga naik dua kali lipat dan GoSend Instan menjadi layanan favorit selama PPKM.

Upaya lainnya yang dilakukan Gojek juga termasuk kerja sama dengan pemerintah dalam program vaksinasi. Sebanyak ratusan ribu mitra Gojek di lebih dari 130 kota atau kabupaten dari Sumatra hingga Papua telah mendapatkan vaksin.

Dalam webinar tersebut, Gojek juga memperkenalkan layanan terbarunya yaitu GoRide dan GoCar Protect+ serta GoCorp.

Baca Juga: Satgas Sebut Penanggulangan Pandemi COVID-19 Adalah Perjuangan Rakyat, Apa Maksudnya?

Layanan GoRide dan GoCar Protect+ memberikan standar keamanan dan kehigenisan tertinggi demi mencegah penyebaran virus Covid-19. Ini menjamin ketersediaan sekat pelindung dalam kendaraan.

Sementara itu, GoCorp merupakan solusi layanan perjalanan bisnis yang aman dan nyaman. Perusahaan dapat mendistribusikan, memonitor, dan membatasi tunjangan perjalanan bisnis karyawan.

Dalam hal ini, karyawan dapat melakukan perjalanan bisnis tanpa harus melakukan reimbursement karena dapat langsung memilih pembayaran lewat metode GoCorp.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI