Pada kesempatan tersebut, Arif juga memperkenalkan para peneliti yang membuat inovasi konsentrator oksigen tersebut. Mereka adalah Dr Zaenal Abidin (pakar kimia lempung dan zeolit dari Departemen Kimia IPB University).
Prof Y Aris Purwanto, dosen di Departemen Teknik Mesin dan Biosistem IPB University dan pakar aplikasi fine bubble di bidang pertanian. Teknologi fine bubble telah dikembangkan oleh ilmuwan Jepang.
Lalu ada Dr Anto Tri Sugiarto, peneliti di Balai Pengembangan Instrumentasi Badan Riset dan Inovasi Nasional (BPI BRIN). [Antara]