Suara.com - Xiaomi meluncurkan seri Lite baru lewat Xiaomi 11 Lite 5G NE atau New Edition.
Ponsel ini menambah jajaran Mi 11 Lite 5G dan Mi 11 Lite 4G yang sudah lebih dulu diumumkan.
Xiaomi 11 Lite 5G NE masih mempertahankan desain tipis dan ringan. Ukuran dimensinya 160.5 x 75.7 x 6.8 mm dengan bobot 158 gram.
Terkait spesifikasi, Xiaomi 11 Lite 5G NE hadir dengan layar AMOLED 6,55 inci, resolusi FHD+ atau 1080 x 2400 piksel, refresh rate 90Hz, HDR10+, dan Dolby Vision.
Baca Juga: Xiaomi 11T dan 11T Pro Resmi Dirilis, Ini Spesifikasinya
Panel belakangnya membawa kamera utama 64 MP, kamera ultrawide 8 MP, dan kamera telemakro 5 MP. Sementara kamera depan membawa sensor 20 MP.
Xiaomi 11 Lite 5G NE kini hadir dengan Snapdragon 778G dengan varian penyimpanan 6GB/128GB, 8GB/128GB, dan 8GB/256GB. Ponsel menjalankan MIUI 12.5 berbasis Android 11.
Baterai Xiaomi 11 Lite 5G NE berkapasitas 4.250mAh dengan fast charging 33W.
Fitur lain yang disematkan mulai dari NFC, Infrared Blaster, Dual SIM, dan sensor fingerprint di samping.
Untuk varian warna, ponsel muncul dengan opsi Truffle Black, Bubblegum Blue, Snowflake White, dan Peach Pink.
Baca Juga: Putus Dengan Toyota, Apple Akan Kembangkan Mobil Listrik Sendiri
Harga Xiaomi 11 Lite 5G NE dijual 369 euro atau Rp 6,2 juta untuk 6GB/128GB. Sementara opsi 8GB/128GB dijual 399 euro atau Rp 6,7 juta.