Dikonfirmasi, Redmi Siap Meluncurkan Laptop Gaming Anyar

Selasa, 14 September 2021 | 16:12 WIB
Dikonfirmasi, Redmi Siap Meluncurkan Laptop Gaming Anyar
Logo Redmi. (GSM Arena)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah laptop gaming diketahui bakal segera dirilis di bawah merek Redmi dalam waktu dekat. Kabar ini terungkap setelah perusahaan mengunggah teaser bertuliskan "Game" pada salah satu sudut poster.

Sebagai informasi, Redmi G telah memulai debutnya sebagai laptop gaming pertama dari merek tersebut pada Agustus 2020. Perusahaan saat ini nampak sedang menyiapkan penerus dari Redmi G.

Akun Weibo resmi Mi Notebook meluncurkan teaser pertama terkait Redmi G 2021. Kita dapat melihat melalui teaser mengenai adanya huruf "G" besar dan juga tulisan "Game" pada salah satu gedung di belakangnya.

Berdasarkan postingan, laptop gaming ini akan meluncur pada 22 September mendatang. Dikutip dari Gizmochina, keterangan yang tertulis pada unggahan menyebutkan bahwa misi baru Redmi adalah "memopulerkan produk kelas atas".

Baca Juga: IDC Mencatat Merek PC Paling Populer di Indonesia, Ini Dia Juaranya

Laptop gaming yang akan datang diklaim menawarkan "performa tinggi yang tak terkalahkan" sehingga gamer dapat memiliki gameplay yang lebih baik.

Teaser laptop gaming Redmi G 2021. (Redmi)
Teaser laptop gaming Redmi G 2021. (Redmi)

Dilihat dari keterangan pada teaser, kita dapat berharap bahwa spesifikasi laptop gaming Redmi dapat lebih gahar dibandingkan Redmi G 2020.

Sebagai informasi, Redmi G hadir dalam tiga varian. Dua varian terendah mengusung prosesor Intel Core i5-10200H dan Intel Core i5-10300H.

Sementara itu, model tertingginya dibekali Intel Core i7-10750H. Model paling rendah mengusung kartu grafis Nvidia GTX 1650 sementara varian lebih tinggi membawa Nvidia GTX 1650 Ti.

Laptop gaming Redmi G 2020. (Xiaomi)
Laptop gaming Redmi G 2020. (Xiaomi)

Karena perusahaan telah mengonfirmasi bahwa laptop gaming Redmi G 2021 yang baru akan menjadi penawaran kelas atas, setidaknya salah satu varian kemungkinan dapat hadir dengan prosesor Intel Core i9.

Baca Juga: Tips Membeli Laptop untuk Mahasiswa Desain Grafis

Varian standar Redmi G 2020 dibanderol 4.999 yuan atau Rp 11 juta. Tak menutup kemungkinan bahwa laptop gaming anyar Redmi dapat dibanderol lebih mahal dibandingkan generasi sebelumnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI