Zoom Kenalkan Sederet Fitur Baru, Ada Terjemahan Otomatis

Selasa, 14 September 2021 | 10:35 WIB
Zoom Kenalkan Sederet Fitur Baru, Ada Terjemahan Otomatis
Aplikasi Zoom. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Zoom baru saja memperkenalkan fitur baru dalam konferensi tahunan Zoomtopia pada Senin (13/9/2021).

Beberapa fitur ini dimaksudkan untuk membantu kamu dalam melakukan pekerjaan hybrid.

Salah satu fitur yang dikenalkan adalah multilanguage transcription and translation.

Dengan ini, Zoom bisa menerjemahkan langsung percakapan bahasa asing ke bahasa yang diinginkan pengguna.

Baca Juga: Kelas Online, Siswa Ini Nekat Absen Pakai Suara Mbak Google Bikin Bengek

Transkripsi dan terjemahan otomatis ini akan tersedia di Zoom versi beta yang digulirkan bulan ini.

Sementara fitur akan tersedia ke seluruh pengguna pada akhir tahun.

Sesuai laporan CNet, Selasa (14/9/2021), Zoom bakal menyediakan 30 bahasa untuk transkrip yang mengubah suara ke dalam bentuk teks.

Ilustrasi aplikasi Zoom. [Shutterstock]
Ilustrasi aplikasi Zoom. [Shutterstock]

Sementara untuk fitur terjemahan akan menampung 12 bahasa yang semuanya dihadirkan pada 2022.

Fitur selanjutnya adalah Zoom Whiteboard yang mirip seperti papan tulis digital, memungkinkan kamu berinteraksi di papan tersebut, baik itu dari desktop maupun tablet.

Baca Juga: Izin Offcam saat Kelas Online, Alasan Warganet ini Bikin Geleng-geleng

Kemudian perusahaan juga memperbarui Zoom Rooms Smart Gallery untuk menampilkan kamera semua peserta meeting menjadi lebih baik.

Zoom juga menambahkan Widget untuk mempermudah kamu melihat jadwal meeting dan siapa saja yang join ke rapat virtual itu.

Beberapa fitur di atas akan diperbarui untuk pengguna yang memakai aplikasi Zoom versi gratis.

Namun, fitur seperti terjemahan otomatis diperkirakan bakal memerlukan biaya tambahan, meskipun angkanya belum diumumkan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI