Manajer Bigetron Red Aliens Ungkap Alasan UHigh Belum ke Indonesia

Rabu, 01 September 2021 | 16:00 WIB
Manajer Bigetron Red Aliens Ungkap Alasan UHigh Belum ke Indonesia
BTR UHigh. (instagram/btr_uhighbaee)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bigetron Red Aliens begitu perkasa bersama dengan UHigh yang memperkuat jajaran roster tim PUBG Mobile tersebut. Sayangnya, hingga saat ini, UHigh masih belum datang ke Indonesia untuk berjumpa dengan timnya tersebut.

Sebagai informasi, Bigetron Red Aliens resmi mendatangkan player asal Malaysia, UHigh untuk memperkuat tim PUBG Mobile ini. Sayangnya, hingga kini UHigh masih harus bermain secara online.

Menjadi pertanyaan banyak penggemar, manajer Bigetron Red Aliens lalu mengungkap alasan UHigh masih belum bergabung dengan timnya di Indonesia.

Penundaan kedatangan UHigh ini rupanya ada alasan khusus. Alasan tersebut diungkap oleh manajer Bigetron Red Aliens, Isfan saat melakukan live streaming di NIMO TV.

Baca Juga: PUBG Mobile Jadi Game Esports Keempat di PON Papua

Menurut Isfan, alasan UHigh belum ke Indonesia karena masalah vaksin. UHigh yang masih berusi 17 tahun masih belum bisa menerima vaksin di tengah masa pandemi ini.

Logo Bigetron Alpha. (Dok MPL Indonesia)
Logo Bigetron. (Dok MPL Indonesia)

Perlu diketahui, syarat usia minimal untuk mendapatkan vaksinasi Covid-19 adalah 18 tahun. Karena masih di bawah usia wajib, UHigh harus menunggu hingga dirinya berusia 18 tahun sebelum mendapat vaksin.

''UHigh ke Indonesia saat dokumen dia dan vaksin dia sudah kelar. Dia harus vaksin dua kali. Kemungkinan besar Sinovac'' ungkap Isfan menjelaskan.

Selain itu, ayah UHigh juga tidak ingin anaknya melakukan penerbangan ke Indonesia sebelum menerima vaksin Covid-19 di daerah asalnya tersebut.

Bersama Bigetron Red Aliens, UHigh tampil perkasa dan meraih kemenangan besar di beberapa turnamen PUBG Mobile. Saat ini, Bigetron Red Aliens sedang berlaga di PMPL ID.

Baca Juga: Dapatkan Emas 24 Karat dan Yamaha MT-25 di Event Puncak Summer Rich Explore The Future

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI