Meluncur Hari Ini, Intip Spesifikasi Realme GT Master Edition

Rabu, 18 Agustus 2021 | 11:40 WIB
Meluncur Hari Ini, Intip Spesifikasi Realme GT Master Edition
Realme GT Master Edition dirancang oleh desainer Jepang, Naoto Fukusawa. [Antara/Realme]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Realme GT Master Edition akan meluncur di Indonesia hari ini, Selasa (18/8/2021).

Peluncuran ponsel ini dilaksanakan dalam event bertajuk Realme Fan Fest 2021 bersamaan dengan produk IoT lainnya.

Peluncuran akan dilaksanakan secara daring di YouTube Realme Indonesia. Adapun acara akan dimulai pukul 14.00 WIB.

Realme GT Master Edition sendiri sudah diluncurkan di China bulan lalu.

Baca Juga: Bawa Memori Jumbo, HP Misterius Realme Lolos Sertifikasi TENAA

Ponsel ini dirancang oleh desainer industri asal Jepang, Naoto Fukasawa.

Berikut spesifikasi dan harga Realme GT Master Edition yang meluncur di China.

Realme GT Master Edition. [Gizmochina]
Realme GT Master Edition. [Gizmochina]

Spesifikasi Realme GT Master Edition

Realme GT Master Edition membawa layar Samsung Super AMOLED berukuran 6,43 inci.

Layar ini memiliki resolusi 1080 x 2400 piksel atau Full HD+, refresh rate 120Hz, touch sampling rate 360Hz, dan rasio screen to body 91,7 persen.

Baca Juga: Catat Tanggalnya! Realme Book Diluncurkan 18 Agustus

Panel belakangnya membawa tiga lensa yang terdiri dari kamera utama 64 MP, kamera ultrawide 2 MP, dan kamera makro 2 MP.

Sementara kamera depan memiliki resolusi 32 MP berbentuk punch-hole.

Realme GT Master Edition mengusung chipset Snapdragon 778G dengan opsi penyimpanan 8GB/128GB dan 8GB/256GB.

Ponsel menjalankan realme UI 2.0 berbasis Android 11.

Baterainya berkapasitas 4.300mAh dengan fast charging SuperDart 65W.

Di bagian konektivitas, ponsel mendukung dual-SIM, 5G, WiFi 6, Bluetooth 5.2, NFC, dan port USB Type-C.

Ponsel hadir dengan varian warna Suitcase Grey, Dawn, dan Snow Mountain

Realme GT Master Edition. [Gizmochina]
Realme GT Master Edition. [Gizmochina]

Harga Realme GT Master Edition

  • 8GB + 128GB = 2.399 yuan atau Rp 5,3 juta
  • 8GB + 256GB = 2.599 yuan atau Rp 5,8 juta

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI