Instagram Shops Akan Diberi Iklan

Selasa, 10 Agustus 2021 | 20:26 WIB
Instagram Shops Akan Diberi Iklan
Fitur baru Instagram, Instagram Shop. [Screenshot/Lintang Siltya Utami]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Instagram kembali menguji coba fitur baru dalam tab Instagram Shops bernama Ads in Instagram Shops.

Fitur ini difungsikan untuk menampilkan iklan di kolom belanja Instagram.

Mengutip Techcrunch, Selasa (10/8/2021), perusahaan sedang menguji format baru yang mencakup foto tunggal atau carousel (kumpulan).

Fitur ini diuji coba untuk pengiklan di Amerika Serikat dan disusul ke pasar lain di tahap selanjutnya.

Baca Juga: Viral Rekaman Pagar Mewah Ambruk Usai Didorong, Nyaris Timpa Mobil

Cara kerjanya, Ads in Instagram Shops ini akan dihadirkan dalam model berbasis lelang.

Iklan nantinya hanya akan muncul di perangkat seluler.

Iklan yang ditampilkan ini didasarkan pada bagaimana pengguna menggunakan aplikasi dan berapa banyak orang yang berbelanja di Instagram.

Update Instagram Shop, ada iklan. [Techcrunch]
Update Instagram Shop, ada iklan. [Techcrunch]

Perusahaan berencana untuk memantau lebih dulu demi menyeimbangkan iklan dan konten.

Di tahap awal, Instagram bekerja sama dengan beberapa brand di AS seperti Away, Donny Davy, Boo Oh, Clare paint, JNJ Gifts, DEUX, dan Fenty Beauty.

Baca Juga: Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark

Beberapa brand ini terpilih karena produk mereka masuk ke dalam kategori barang yang disukai pengguna Instagram, seperti kecantikan, dekorasi rumah, produk hewan peliharaan, perjalanan, dan lainnya.

Instagram belum mengungkap kapan fitur ini hadir secara publik.

Namun, mereka berencana menghadirkan format baru untuk pengiklan di luar pasar AS dalam beberapa bulan ke depan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI