Suara.com - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Asosiasi Game Indonesia (AGI) serta GGWP.ID kembali menggelar Baparekraf Game Prime 2021.
Baparekraf Game Prime merupakan wadah dan juga bentuk dukungan konkret pemerintah bagi developer dan pelaku industri game Indonesia untuk terus berkembang dalam membuat karya-karya yang bisa dimainkan bukan hanya di Indonesia tetapi juga di seluruh dunia.
Event industri game terbesar di Indonesia ini akan mengusung tema #MainGameLokal. Tema tersebut diusung untuk meningkatkan kesadaran dan menjadikan produk lokal seperti kejuaraan, ajang prestasi serta game lokal sebagai pilihan utama yang patut didukung dan diapresiasi.
Selain itu, tema #MainGameLokal diusung untuk meningkatkan eksposure bagi game-game lokal agar bisa diketahui lebih luas oleh masyarakat Indonesia dan juga luar negeri.
Game Prime 2021 yang disebut sebagai lebarannya para gamers ini akan berlangsung pada 6-8 Agustus 2021 mendatang secara online, lantaran pandemi Covid-19 masih melanda Tanah Air.
Rangkaian acara yang bisa disaksikan oleh para penonton adalah Online Game Exhibition, Gameprime Show, Game Prime Award, Online Game Development Conference and Class, dan turnamen esports “Free Fire Tournament”.
Berikut jadwal lengkapnya:
Road to Online Exhibition Game Prime (2-6 Agustus)
Mulai dari Senin sampai Jumat, para YouTuber dan influencer game lokal akan memainkan dan mengulas 40 judul game indie yang di-showcase-kan di BGP 2021.
Baca Juga: Sudah Diumumkan, Ini Tanggal Open Beta Back 4 Blood
Beberapa dari mereka diantaranya adalah Anaktua, Danidjidat, Pokopow, The Lazy Monday, dan masih banyak lagi. Pantau terus channel mereka selama tanggal 2-6 Agustus pukul 20.00 WIB.