5 Rekomendasi HP Rp1,5 Jutaan Terbaik yang Bisa Kredit tanpa DP

Rabu, 28 Juli 2021 | 17:00 WIB
5 Rekomendasi HP Rp1,5 Jutaan Terbaik yang Bisa Kredit tanpa DP
Dok: Kredivo
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sejak melonjaknya kasus Covid-19 pada akhir Juli 2021 kemarin, pemerintah kembali mengetatkan kegiatan yang berlangsung di luar rumah, dengan mengumumkan PPKM atau Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat. Hal ini tentu membuat para pelajar kembali sekolah daring, dari rumah masing-masing.

Demi menunjang kegiatan sekolah daring, banyak orang terutama orang tua yang perlu membeli HP baru buat anak-anaknya. Mengingat, untuk bisa mengakses layanan atau tools sekolah daring dibutuhkan HP dengan spesifikasi mumpuni.

Namun, spesifikasi yang mumpuni tidak juga harus mahal, apalagi sekarang dengan minimum Rp500 ribu, Anda sudah bisa memanfaatkan kredit online dari aplikasi kredit HP tanpa DP yang sudah terdaftar oleh OJK, yaitu Kredivo. Dengan bunga ringan, mulai dari 0 persen untuk paylater 30 hari dan cicilan 3 bulan, serta bunga 2,6 persen untuk cicilan 6 bulan dan 12 bulan, Anda bisa kredit HP tanpa DP di ribuan merchant online dan offline, dengan limit maksimal Rp30 juta!

Nah, Anda sudah mengetahui cara pembayaran yang bisa bikin keuangan lancar di tengah pandemi, sekarang saatnya Anda mengetahui 5 rekomendasi HP Rp1,5 jutaan terbaik yang bisa kredit tanpa DP pakai Kredivo.

Baca Juga: 5 Kebiasaan Sepele yang Bisa Bikin HP Cepat Rusak

Samsung Galaxy A10

Samsung A10. (Ist)
Samsung A10. (Ist)

Meski murah, tapi Samsung tidak menyuguhkan HP yang murahan, sebab Samsung Galaxy A10 punya desain bodi yang terbilang cukup keren dan kekinian. HP dengan RAM 2 GB ini memiliki memori internal sebesar 32 GB. Dari sisi prosesor dan chipset, kapasitasnya juga mendukung performa di atas rata-rata. Samsung Galaxy A10 menggunakan Exynos 7884 dengan kecepatan 1.6 GHz. Jadi, sangat mumpuni untuk dipakai pekerjaan ringan atau sekolah online anak Anda.

Di e-commerce populer kayak Tokopedia, Blibli, dan Bukalapak, yang sudah bekerja sama dengan Kredivo, sebagai aplikasi kredit HP tanpa DP, HP ini masih mudah ditemukan dengan kisaran harga mulai Rp1,5 juta hingga Rp 1,7 jutaan.

Xiaomi Mi A2 Lite

Xiaomi Mi A2 Lite. (Ist)
Xiaomi Mi A2 Lite. (Ist)

Xiaomi memang selalu bisa menyuguhkan HP murah dengan spek yang mumpuni. Salah satu rekomendasi HP Xiaomi yang bagus dengan harga Rp 1,5 jutaan adalah Xiaomi Mi A2 Lite. Di atas Samsung Galaxy A10, Xiaomi Mi A2 Lite punya kapasitas RAM dan memori internal yang lebih lega, yaitu 4GB/64GB.

Baca Juga: Bukan Cuma Kartu Kredit, Belanja di Supermarket Bisa Pakai Pinjaman Online

Dengan Chipset Snapdragon 660, Xiaomi Mi A2 Lite terbilang juga cukup mumpuni untuk dipakai sekolah, kerja, sampai bermain game seperti PUBG. Kapasitas baterainya juga cukup besar yaitu 4.00 mAh dengan ukuran layar hampir 6 inci. Plus, spek kamera dual 12 MP + selfie 5 MP. Dengan spesifikasi ini, harga Xiaomi masih sedikit di atas Samsung Galaxy A10, yaitu Rp 1,8 jutaan.

Realme C2

Realme C2. (Ist)
Realme C2. (Ist)

Realme adalah salah satu brand HP murah yang jadi saingan berat dari Xiaomi. Realme 2 memiliki spesifikasi mulai dari kapasitas baterai yang 4.000 mAh, dual kamera 13 MP + selfie 2 MP, slot khusus untuk microSD, bisa face unlock, dan hadir dengan opsi RAM & memori internal 2GB/16GB dan 3GB/32GB.

Anda bisa mendapatkan Realme C2 melalui Kredivo, sebagai aplikasi kredit HP tanpa DP yang sudah bekerja sama di 1000+ merchant online serta offline di berbagai wilayah di Indonesia, dengan harga mulai dari Rp1,4 jutaan saja.

Vivo Y91

Vivo Y91. (Ist)
Vivo Y91. (Ist)

Vivo juga tidak mau kalah bersaing sebagai salah satu brand HP yang terkenal memiliki produk entry level dengan spesifikasi yang oke punya. Untuk range harga Rp1,5 jutaan, Anda bisa mempertimbangkan untuk membeli Vivo Y91 sebagai opsi lain HP entry level.

Selain desain yang elegan, kelebihan Vivo Y91 juga terletak pada prosesornya generasi terbaru yaitu seri Snapdragon 400, kapasitas baterai yang besar 4.030 mAh, memori slot eksternal sampai 256 GB, dan dual kamera 13 MP + 2 MP. Sayangnya, RAM & memori internalnya terbilang kecil yaitu 2GB/16 GB.

Asus Zenfone Max Pro (M1)

Asus Zenfone Max Pro (M1). (Ist)
Asus Zenfone Max Pro (M1). (Ist)

Asus dikenal sebagai HP gaming dengan spek kuat. Selain itu, Asus juga memiliki produk entry level yang harganya murah lho, yaitu Asus Zenfone Max Pro M1. Keunggulan utama Asus Zenfone Max Pro M1 ada pada RAM & memori internalnya yang mencapai 6GB/64GB dan support memori eksternal hingga 2TB. Prosesor dan chipset yang tertanam juga level menengah yaitu Qualcomm Snapdragon 636. Ada dukungan dual SIM dan satu microSD card, buat urusan kerja atau bisnis HP yang satu ini akan cukup mumpuni.

Anda tidak perlu merogoh kocek dalam-dalam, ataupun harus merelakan uang simpanan Anda demi bisa mendapatkan HP. Dengan Kredivo, sebagai aplikasi kredit HP tanpa DP yang memiliki bunga rendah, Anda bisa mendapatkan HP ini tanpa harus merusak arus keuangan Anda.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI