Suara.com - Pembatasan kegiatan masyarakat dari rumah, tidak menutup kesempatan untuk mengembangkan bakat dan mencari hobi baru. Lewat Helo, kamu dapat menambahkan minat menggali potensi diri.
Kira-kira apa saja ya inspirasi pengembangan diri yang bisa kamu dapat dari aplikasi Helo? Simak tiga inspirasi berikut ini yuk!
Mencoba Jadi Kreator Konten
Media sosial membuka peluang bagi siapa saja untuk menjadi kreator konten yang memproduksi konten bersifat menghibur atau edukatif ke target audiens yang telah disesuaikan.
Bagi kamu yang memiliki kepercayaan diri dan kemampuan komunikasi yang baik, kamu bisa mencoba hal baru dengan menjadi kreator konten.
Kamu bisa memulainya dengan mengunggah informasi atau konten yang orisinal, informatif, dan menarik tentang sesuatu yang kamu sukai. Di sini kemampuan storytelling kamu juga diasah, lho!
![Konten kreator. [Darius Bashar/Unsplash]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/10/20/68105-konten-kreator.jpg)
Sebagai kreator konten di Helo juga penting untuk terus memperbaharui pikiran dengan informasi terkini dan mengikuti tren setiap harinya.
Cara paling mudah yang dapat kamu lakukan adalah dengan memantau topik-topik populer dan viral di kalangan masyarakat sebagai ide kontenmu.
Dalam aplikasi Helo, terdapat fitur Tren Helo memudahkan kamu bisa menelusuri berita viral dalam berbagai format mulai dari tulisan, audio, dan video hanya dalam satu aplikasi.
Baca Juga: Cari Penghasilan Tambahan, Bisa lewat Aplikasi myIM3, Begini Caranya
Tren Helo menyajikan 20 daftar trending topic yang dekat denganmu secara otomatis terbaharui dalam 10 menit setiap harinya.