Suara.com - Sebuah laporan memberikan pernyataan terkait CEO Facebook, Mark Zuckerberg yang menghabiskan biaya yang lebih besar dibanding bos teknologi terkait keamanan.
Perusahaan Facebook tersebut mengeluarkan biaya sejumlah 23 juta dolar US untuk biaya keamanannya.
Penelitian dari Protocol, biaya yang dikeluarkan Facebook jauh berbeda dibanding 11 bos teknologi lainnya setiap tahunnya.
Bahkan biaya miliki Mark Zuckerberg rersebut hampir separuh jika biaya bos teknologi lain digabungkan jumlahnya.
Baca Juga: Mark Zuckerberg Targetkan Facebook Jadi Perusahaan Multiverse, Apa Itu?
Mark Zuckerberg menduduki peringkat pertama untuk biaya termahal, terutama saat pandemi serta pemilihan Amerika Serikat tahun lalu.
Banyak ancaman yang terjadi pada bos teknologi satu ini sejak bulan april, sehingga Facebook meningkatkan keamanan untuk Mark Zuckerberg sejak saat itu.
Sebagai perbandingan, CEO Google Sundar Pichai dan mantan CEO Amazon Jeff Bezos hanya menghabiskan 5,4 juta dolar US dan 1,3 juta dolar US setiap tahunnya.
Selain itu, Tim Cook, CEO Apple hanya menghabiskan hanya sebesar 460.000 dolar US untuk kebutuhan pengamanannya.
Baca Juga: Pengakuan Eks Anggota DPRD Awaluddin Rao Matanya Ditusuk di Pos PPKM, Cek Fakta Sebenarnya