Sudah ke Luar Angkasa, Jeff Bezos dan Sir Richard Branson Bukan Astronot, Ini Alasannya

Dythia Novianty Suara.Com
Senin, 26 Juli 2021 | 06:00 WIB
Sudah ke Luar Angkasa, Jeff Bezos dan Sir Richard Branson Bukan Astronot, Ini Alasannya
Sir Richard Branson dan Jeff Bezos. [Mandel Ngan, Don Emmert/AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua miliarder berhasil mencapai misinya ke luar angkasa, Jeff Bezos dan Sir Richard Branson.

Namun, Aturan Administrasi Penerbangan Federal (FAA) punya pandangan tersendiri terkait keduanya.

Meskipun mereka masuk dalam awak pesawat dan memberikan kontribusi untuk keselamatan penerbangan luar angkasa.

Itu berarti Jeff Bezos dan Sir Richard Branson mungkin belum menjadi astronot di mata pemerintah AS.

Baca Juga: Roket Jeff Bezos Bikin Salfok, Kenapa Bentuknya Seperti Kemaluan?

Ini adalah perubahan pertama sejak program sayap FAA dimulai pada 2004, dilansir laman Livescience, Senin (26/7/2021)

Pembaruan program Sayap Astronot Komersial diumumkan pada Selasa lalu (20/7/2021), hari yang sama ketika Jeff Bezos dari Amazon terbang dengan roket Blue Origin ke tepi luar angkasa.

Pendiri Amazon, Jeff Bezos usai melakukan perjalanan singkat ke luar angkasa, Selasa (20/7/2021) waktu setempat. [Handout/AFP/Blue Origin]
Pendiri Amazon, Jeff Bezos usai melakukan perjalanan singkat ke luar angkasa, Selasa (20/7/2021) waktu setempat. [Handout/AFP/Blue Origin]

Untuk memenuhi syarat sebagai astronot komersial, pengunjung ruang angkasa harus melakukan perjalanan 50 mil (80km) di atas permukaan bumi.

Secara ketinggian, keduanya telah memenuhi persyaratan.

Selain ketinggian, badan tersebut mengatakan bahwa calon astronot juga harus menunjukkan aktivitas penting selama penerbangan untuk keselamatan publik, atau berkontribusi pada keselamatan penerbangan antariksa manusia.

Baca Juga: Jawaban Jeff Bezos soal Kritik Investasi di Luar Angkasa Ketimbang Bumi Bikin Menohok

Dalam sebuah pernyataan, FAA mengatakan bahwa perubahan ini membawa skema sayap lebih sesuai dengan perannya untuk melindungi keselamatan publik selama penerbangan ruang angkasa komersial.

Pada 11 Juli, Sir Richard menerbangkan SpaceShipTwo milik Virgin Galactic ke luar angkasa sebagai ujian sebelum mengizinkan pelanggan naik tahun depan.

Jeff Bezos dan tiga anggota awak lainnya yang terbang di pesawat ruang angkasa Blue Origin mungkin memiliki sedikit klaim atas gelar yang didambakan.

Menjelang peluncuran, CEO Blue Origin Bob Smith mengatakan bahwa benar-benar tidak ada yang bisa dilakukan anggota kru, pada kendaraan otonom.

Mereka yang menginginkan sayap komersial perlu dinominasikan untuk mereka juga.

Ada dua cara lain untuk mendapatkan sayap astronot di AS, melalui militer atau NASA.

Sayap yang terlihat pada Jeff Bezos dan Sir Richard setelah penerbangan mereka adalah pin yang dibuat khusus oleh perusahaan mereka sendiri jadi bukan resmi dari FAA.

Richard Branson sukses terbang ke luar angkasa (DW Indonesia)
Richard Branson sukses terbang ke luar angkasa (DW Indonesia)

Sayap astronot pertama kali diberikan kepada astronot Alan Shepard Jr dan Virgil Grissom pada awal 1960-an atas partisipasi mereka dalam program Mercury Seven.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI