Genjot Program Digital, 12,4 Juta Peserta Disiapkan Kuota

Dythia Novianty Suara.Com
Jum'at, 23 Juli 2021 | 10:38 WIB
Genjot Program Digital, 12,4 Juta Peserta Disiapkan Kuota
Ilustrasi smartphone (pixabay.com/MarieXMartin)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jutaan kuota dipersiapkan untuk peserta pelatihan digital, terutama untuk program Literasi Digital Nasional.

"Di masa pandemi, Menkominfo terus genjot program sumber daya manusia digital dan menjangkau jutaan peserta," kata juru bicara Kominfo, Dedy Permadi, dalam pernyataan pers, dilansir laman Antara, Jumat (23/7/2021).

Program Literasi Digital Nasional menyediakan kuota bagi 12,4 juta peserta di tingkat dasar.

Menurut Dedy, saat ini ada 1,9 juta masyarakat yang mengikuti pelatihan ini.

Kesempatan mengikuti pelatihan masih terbuka untuk lebih dari 10 juta peserta yang berminat mengikuti program ini.

Program Literasi Digital Nasional terdiri dari empat modul yaitu kecakapan digital, etika digital, budaya digital, dan keamanan digital.

Presiden Joko Widodo, pada Kamis (20/5/2021) meluncurkan Program Literasi Digital Nasional di Jakarta. [Antara]
Presiden Joko Widodo meluncurkan Program Literasi Digital Nasional di Jakarta. [Antara]

"Di dalamnya masyarakat juga bisa belajar bagaimana memanfaatkan gadget atau HP, komputer dan laptop untuk kegiatan-kegiatan yang positif dan produktif," kata Dedy.

Program ini ditargetkan menjangkau 50 juta masyarakat hingga 2024 nanti.

Program lainnya yang disediakan Kementerian Kominfo adalah Digital Talent Scholarship, untuk lulusan SMA sederajat dan perguruan tinggi.

Baca Juga: Kominfo Gelar Pelatihan Agar UMKM Bisa Jualan Online

Program ini memberikan intensitas pelatihan lebih tinggi dibandingkan Literasi Digital Nasional.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI