Suara.com - miHoYo resmi meluncurkan pembaruan Genshin Impact versi 2.0 hari ini, Rabu (21/7/2021).
Adapun fitur yang dihadirkan di game mulai dari area, event, quest, senjata, hingga monster baru.
Map atau area baru yang muncul dalam versi baru adalah Inazuma beserta event bertema Persinggahan Petir.
Ada tiga karakter baru yang diberi naman Kamisato Ayaka, Yoimiya, dan Sayu.
Lalu ada quest baru yang disebut Quest Archon dan Quest Story baru. Selanjutnya ada senjata Thundering Pulse, Mistsplitter Reforged.
Berikut fitur baru yang dihadirkan di Genshin Impact 2.0.
![Genshin Impact. [Mihoyo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/05/19/57181-genshin-impact.jpg)
Inazuma
Inazuma merupakan sebuah region baru yang terinspirasi dari Jepang dalam hal lanskap, arsitektur, dan nama.
Itu menandakan pemain akan menemukan banyak bunga sakura, samurai, dan istaga shogun yang besar.
Baca Juga: Kode Redeem Genshin Impact 5 Juli 2021 dan Cara Klaimnya
Inazuma juga akan diperintah oleh Electro Archon, yang membuat tema keseluruhan area ini adalah petir.