Semprotan Hidung asal Israel Ini Disebut Ampuh Lawan Covid-19

Senin, 19 Juli 2021 | 14:10 WIB
Semprotan Hidung asal Israel Ini Disebut Ampuh Lawan Covid-19
Enovid. [Don MacKinnon / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Semprotan hidung anti-virus yang disebut Enovid terbukti mampu mengurangi viral load pada pasien terinfeksi Covid-19.

Obat tersebut bisa mengurangi 95 persen virus dalam 24 jam dan 99 persen dalam 72 jam.

Obat Covid-19 ini hadir dalam bentuk semprotan hidung bernama Enovid.

Semprotan ini dikembangkan di Kanada, diuji di Inggris, dan dibuat di Israel.

Baca Juga: Barcelona Tolak Bertanding di Yerusalem, Dapat Respons Positif dari Palestina

Semprotan buatan Israel dapat digunakan hingga lima kali sehari setelah kontak dengan virus.
Obat ini juga cocok untuk anak-anak berusia 12 tahun.

"Spray yang kami kembangkan terbukti tidak hanya sebagai virus blocker yang menyebabkan Covid-19, tetapi juga sebagai pembunuh,” kata Gili Regev, CEO dan Pendiri Snotize, perusahaan yang mengembangkan semprotan tersebut, dikutip dari The Jerusalem Post, Senin (19/7/2021).

Enovid. [Don MacKinnon / AFP]
Enovid. [Don MacKinnon / AFP]

SaNOtize percaya, obat ini merupakan cara efektif untuk mengurangi penyebaran dan infeksi Covid-19 karena sebagian besar virus masuk lewat hidung.

Semprotan ini menggunakan oksida nitrat sebagai penghalang mekanis dan kimia terhadap infeksi virus di hidung, di mana penyakit pernapasan seperti Covid-19 menyusup ke dalam tubuh.

Disebutkan bahwa Enovid mampu menekan virus SARS-CoV-2 dalam waktu dua menit, termasuk varian Alpha dan Gamma. Saat ini mereka juga mengujinya untuk varian Delta.

Baca Juga: Istri Mantan Presiden Anwar Sadat Meninggal Dunia, Pejabat Israel Berbelasungkawa

Lebih lanjut, Enovid juga efektif melawan virus pernapasan lainnya seperti flu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI