Salip Apple, Xiaomi Jadi Vendor Smartphone Kedua Terbesar di Dunia

Jum'at, 16 Juli 2021 | 13:53 WIB
Salip Apple, Xiaomi Jadi Vendor Smartphone Kedua Terbesar di Dunia
Logo baru Xiaomi. [Mi.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Xiaomi berhasil menyalip Apple dan menjadikannya sebagai perusahaan smartphone terbesar kedua di dunia pada kuartal dua tahun ini, menurut laporan riset Canalys.

Ini adalah pertama kalinya Xiaomi berhasil menembus dua posisi teratas pengiriman ponsel terbanyak di dunia.

Sebelumnya, posisi dua teratas selalu didominasi oleh Samsung dan Apple.

"Xiaomi mengembangkan bisnisnya di luar negeri dengan cepat," kata Manajer Riset Canalys Ben Stanton, dikutip dari laman resmi Canalys, Jumat (16/7/2021).

Baca Juga: Xiaomi Siap Luncurkan Tablet Baru, Bocorannya Muncul di Dunia Maya

Disebutkan bahwa pengiriman HP Xiaomi meningkat lebih dari 300 persen di Amerika Latin, 150 persen di Afrika, dan 50 persen di Eropa Barat.

Dalam laporan Canalys, Xiaomi berhasil meningkatkan pangsa pasarnya menjadi 17 persen pada kuartal kedua 2021.

Riset Canalys kuartal kedua 2021, jumlah pengiriman smartphone terbanyak. [Canalys]
Riset Canalys kuartal kedua 2021, jumlah pengiriman smartphone terbanyak. [Canalys]

Di atas Xiaomi masih ada Samsung dengan pangsa pasar 19 persen selama kuartal dua tahun ini.

Posisi ketiga ada Apple dengan pangsa pasar 14 persen dalam pengiriman smartphone.

Di bawahnya ada Oppo dan Vivo dengan pangsa pasar masing-masing 10 persen.

Baca Juga: Bocoran Xiaomi Mi CC11 dan Mi 12, Bawa Spesifikasi Ini

Selain itu, Stanton menyatakan, rata-rata harga jual Xiaomi sekitar 40 persen dan 75 persen lebih murah jika dibandingkan dengan Samsung dan Apple.

Dengan data tersebut, ia menyimpulkan bahwa prioritas utama Xiaomi selanjutnya adalah menjual ponsel flagship seperti Mi 11 Ultra.

Namun, ini akan menjadi pertempuran yang sulit mengingat Oppo dan Vivo juga memprioritaskan hal yang sama.

"Kedua vendor juga bersedia menghabiskan biaya besar untuk pemasaran ponsel flagship mereka, cara yang tidak dilakukan Xiaomi," jelasnya.

Riset Canalys kuartal kedua 2021, jumlah pengiriman smartphone terbanyak. [Canalys]
Riset Canalys kuartal kedua 2021, jumlah pengiriman smartphone terbanyak. [Canalys]

Lebih lanjut, Stanton tak menutup kemungkinan bahwa Xiaomi mampu menggeser Samsung sebagai vendor yang berhasil mengirim ponsel terbesar di dunia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI