Suara.com - Game lawas Super Mario 64 resmi menjadi game termahal sepanjang masa setelah berhasil terjual dengan harga 1,56 juta dolar AS atau Rp 22,5 miliar dalam sebuah lelang.
Angka tersebut memecahkan rekor sebelumnya yang dipegang game Legend of Zelda yang terjual pada 9 Juli kemarin. Saat itu, game ini berhasil terjual hingga 870.000 dolar AS atau Rp 12,6 miliar.
Super Mario 64 dilelang dengan harga tinggi karena game masih dalam kondisi tersegel dan terlihat seperti baru. Selain itu, game ini juga cukup legendaris karena dirilis pada 23 Juni 1996.
"Arti budaya dari judul game ini dan pengaruhnya dalam sejarah video game adalah yang paling penting, dan kondisi dari salinan ini sangat menakjubkan sehingga kami benar-benar merasa kehilangan," tulis situs lelang Heritage Auctions dalam deskripsinya, dikutip dari IGN, Senin (12/7/2021).
Baca Juga: Game Termahal! Salinan The Legend of Zelda Masih Segel Terjual Rp 12,65 Miliar
Selain itu, game ini mendapatkan penilaian tinggi dari situs penilai game Wata. Super Mario 64 mendapatkan rating 9,8 A++ dari 10, yang berarti kondisi game masih seperti baru.
Rating ini dimaksudkan untuk melihat seberapa berharganya game tersebut. Dengan ini, pembeli bisa melihat kondisi game dengan skala absolut, menghilangkan keraguan, dan percaya sepenuhnya ketika melakukan transaksi.
Sebagai informasi, Super Mario 64 adalah game legendaris yang dirilis pada 23 Juni 1996 untuk konsol Nintendo 64. Game ini disebut sebagai game adventure 3D yang menampilkan Mario sebagai karakter utama dan terjual hingga 11 juta unit di dunia.
Lelang produk Nintendo juga makin diminati dalam beberapa waktu belakangan. April 2021, game Super Mario Bros laku terjual hingga 660.000 dolar AS atau Rp 9,5 miliar. Sedangkan prototipe konsol Nintendo PlayStation dijual seharga 360.000 dolar AS atau Rp 5,2 miliar.
Baca Juga: Beda dari Rumornya, Nintendo Switch OLED 7 Inci Resmi Dirilis Seharga Rp 5 Juta