Efek Krisis Chip, Samsung Galaxy S21 FE Tak Pakai Snapdragon 888

Jum'at, 02 Juli 2021 | 17:49 WIB
Efek Krisis Chip, Samsung Galaxy S21 FE Tak Pakai Snapdragon 888
Samsung Galaxy S21 FE kabarnya tak menggunakan prosesor Snapdragon 888. Foto: Samsung Galaxy S20 FE. [Samsung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Samsung Galaxy S21 FE atau Fan Edition dilaporkan tak membawa Snapdragon 888 sebagai prosesornya. Hal ini merupakan dampak dari krisis chip yang kini melanda dunia.

Menurut laporan Sammobile, Jumat (2/7/2021), Samsung Galaxy S21 FE akan membawa varian Snapdragon 888 terbatas di Eropa dan Amerika Serikat. Sementara Galaxy S21 FE versi Exynos 2100 akan tersedia di pasar yang tersisa.

Belum jelas negara mana yang akan mendapatkan versi Exynos 2100 di Galaxy S21 FE. Meski kinerjanya mirip, diperkirakan banyak konsumen yang akan kecewa karena tidak mendapatkan versi Snapdragon 888.

Sebelumnya, Samsung juga terpaksa menunda peluncuran Galaxy S21 FE akibat krisis chip. Rencana awal, perusahaan asal Korea Selatan itu mau memperkenalkannya pada Agustus mendatang.

Baca Juga: Resmi Meluncur, Snapdragon 888 Plus Jadi Chipset Terkencang

Pada akhirnya, Samsung akan menghadirkan Galaxy S21 FE di pasaran pada kuartal empat 2021 atau akhir tahun ini.

Menurut rumor sebelumnya, Galaxy S21 FE akan membawa layar Super AMOLED Infinity-O atau punch hole. Layar ini membawa refresh rate 120Hz dan sensor fingerprint di dalamnya.

Ponsel akan membawa RAM 6GB atau 8GB dan memori internal 128GB atau 256GB. Kamera selfie memiliki resolusi 32 MP, sedangkan kamera belakang membawa tiga unit dengan sensor 12 MP.

Fitur lainnya yang juga dihadirkan adalah sertifikasi IP67/68, Android 11, One UI 3.1.1, 5G, NFC, USB-C, baterai 4.500mAh, fast charging 25W, 15W wireless charging, dan 4.5 reverse wireless charging.

Baca Juga: Sst... Ada Kabar Buruk soal Samsung Galaxy S21 FE

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI