Xiaomi Siapkan Ponsel dengan Kamera 200MP Tahun Depan

Kamis, 01 Juli 2021 | 20:18 WIB
Xiaomi Siapkan Ponsel dengan Kamera 200MP Tahun Depan
Ilustrasi logo Xiaomi. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Xiaomi dilaporkan tengah menyiapkan smartphone flagship baru yang memiliki kamera 200 MP. Ponsel ini juga akan diperkuat dengan prosesor Snapdragon SM8450 sebagai chipset flagship selanjutnya dari Qualcomm.

Hal ini diungkap oleh tipster populer asal China, Digital Chat Station. Lewat akun Weibo, ia menyebut ada sebuah ponsel baru dengan kamera 200 MP, desain punch hole, dan layar melengkung ganda.

Meski tidak menyebut nama, namun ia menampilkan emoji kelinci di akhir kalimat. Emoji ini merupakan ikon familiar yang mengarah ke Xiaomi, sebagaimana dilaporkan Android Authority, Kamis (1/7/2021).

Kamera 200 MP yang akan dihadirkan di Mi 12 ini disebut buatan Samsung dan Olympus. Kamera ini diperkirakan membawa 16-in-1 pixel binning untuk menghasilkan gambar 12 megapiksel.

Baca Juga: Resmi Dijual di Indonesia, Harga Xiaomi Mi 11 Ultra Mulai Rp 17 Juta

Qualcomm sendiri belum mengungkap spesifikasi apapun mengenai chipset SM8450. Terakhir perusahaan baru saja meluncurkan Snapdragon 888 Plus sebagai penerus dari Snapdragon 888 yang hadir tahun lalu bersama Mi 11.

Sebelumnya beredar rumor dari tipster Evan Blass bahwa prosesor Snapdragon dari Qualcomm selanjutnya memiliki kode SM8450. Chipset ini dikembangkan dengan fabrikasi 4nm dan dilengkapi modem Snapdragon X65 yang terintegrasi 5G, GPU Adreno 730, dan dukungan RAM LPDDR5.

Xiaomi sendiri adalah vendor smartphone pertama yang memperkenalkan kamera 108MP saat meluncurkan Mi Note 10 pada 2019 lalu. Meski begitu, belum ada informasi apakah smartphone 200 MP selanjutnya akan dihadirkan Xiaomi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI