Suara.com - Analis Apple Ming-Chi Kuo memprediksi, penjualan iPhone 13 Apple makin menguat setelah adanya larangan dari pemerintah Amerika Serikat (AS) ke produsen smartphone asal China, Huawei.
Kuo percaya pengiriman iPhone 13 tidak hanya menguat di tahun ini, tapi juga berlaku untuk 2022 mendatang.
"Kami memiliki prediksi yang baik tentang strategi produk iPhone Apple di masa depan dan mengharapkan bahwa penjualan iPhone akan mencapai 230–240 juta unit pada 2021 dan 250–260 juta unit pada 2022," kata Kuo, dikutip dari 9to5mac, Senin (28/6/2021).
Untuk semester kedua 2021, Kuo memperkirakan, iPhone 13 akan meraup pangsa pasar smartphone flagship.
Baca Juga: Huawei Nova 8i Dipastikan Masuk ke Pasar Asia Tenggara
Pasalnya, adanya peningkatan spesifikasi sekaligus larangan pemerintah AS ke Huawei.
Disebutkan bahwa iPhone baru di tahun 2021 akan mencapai 88 juta unit, lebih tinggi dari iPhone di 2020 yang terjual 75 juta unit.
Kuo juga mengatakan bahwa iPhone SE terbaru akan tetap dikeluarkan di tahun depan.
Sementara untuk spesifikasi, Apple diperkirakan bakal meluncurkan empat model iPhone baru tahun ini dengan notch kamera depan lebih kecil, kamera yang ditingkatkan, refresh rate 120Hz, dan prosesor Bionic A15.
Beberapa hari lalu, bocoran desain iPhone 13 juga telah muncul ke publik.
Baca Juga: Kamera iPhone 13 Kabarnya Bakal Disusun Miring
Untuk model iPhone 13 non pro, kamera belakangnya tampil dengan desain miring, tak lagi vertikal.
Sementara iPhone 13 Pro dan Pro Max tetap tampil dengan LiDAR scanner.