Google Earth Ungkap Gurun dengan Pola Bergaris Terbesar di Dunia

Kamis, 17 Juni 2021 | 14:07 WIB
Google Earth Ungkap Gurun dengan Pola Bergaris Terbesar di Dunia
Gurun Thar, India. [Rizwan Tabassum/AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kemudian pada 2016, tim ahli mengunjungi situs tersebut dan menemukan bahwa garis-garisnya cukup halus di tanah.

Garis itu diukir ke dalam tanah gurun sedalam sekitar 10 cm dengan lebar hanya 20-50 cm.

Meskipun tim tidak yakin bagaimana garis itu dibuat, kemungkinan pola dibentuk dengan bajak yang ditarik oleh hewan seperti unta.

Berdasarkan pelapukan dan pertumbuhan vegetasi yang jarang di dalam dan di sekitar garis, para peneliti memperkirakan bahwa pola tersebut berusia sekitar antara 150 hingga 200 tahun.

Dilansir dari Live Science, Kamis (17/6/2021), tujuan dibuatnya geoglyph di dunia masih belum dapat dijelaskan sepenuhnya.

Geoglyph yang terkenal di Peru bahkan menggambarkan hewan seperti burung dan kucing.

Ilustrasi aplikasi Google Earth pada sebuah ponsel. [Shutterstock]
Ilustrasi aplikasi Google Earth pada sebuah ponsel. [Shutterstock]

Garis itu telah dipelajari oleh para arkeolog sejak tahun 1920-an, namun tidak ada yang tahu mengapa garis itu dibuat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI