Suara.com - Beberapa waktu lalu, WhatsApp berencana menghadirkan fitur satu akun yang bisa digunakan di empat perangkat. Kini laporan terbaru menyebut fitur akan tersedia dengan sistem enkripsi end-to-end.
Hal ini pertama kali ditemukan oleh leakster populer WhatsApp, WABetaInfo. Dalam bocorannya, sistem enkripsi tersebut akan kompatibel dengan fitur multi-device yang akan segera hadir.
Mengutip NDTV, Rabu (16/6/2021), sistem enkripsi end-to-end ini bisa membantu melindungi pesan teks, pesan suara, foto, video, dokumen, hingga panggilan agar tidak bisa diakses orang lain kecuali pengirim dan penerima.
Namun mengaktifkan sistem ini untuk satu akun dengan perangkat berbeda secara bersamaan diklaim tidak mudah. Sebab ini memerlukan tantangan teknis untuk menerapkan fitur pengaman tersebut.
Baca Juga: Cara Download Aplikasi Whatsapp Mod
Sebelumnya, CEO Facebook Mark Zuckerberg telah mengungkap bahwa fitur multi-device ini akan segera hadir di aplikasi dengan sistem enkripsi end-to-end. Dikatakan bahwa ini merupakan cara elegan untuk melindungi chat antar pengguna ketika menggunakan satu aplikasi di banyak perangkat.
Rencana WhatsApp untuk menghadirkan fitur ini sebenarnya sudah muncul sejak Juli 2019 lalu. Saat itu fitur memungkinkan pengguna dapat mengakses aplikasi secara bersamaan di empat perangkat.
Selain itu, fitur multi-device ini disebut sudah memasuki tahap akhir pengujian internal. Hal ini mengindikasikan fitur akan tersedia dalam waktu dekat.
Sayangnya fitur ini belum disebutkan kapan bakal segera hadir. Biasanya, fitur WhatsApp sudah pasti diluncurkan dalam waktu dekat apabila versi beta publiknya sudah beredar, namun saat ini versi tersebut masih belum dimunculkan.
Baca Juga: Update! Satu Akun WhatsApp Bisa Dipakai 4 Perangkat Sekaligus