Suara.com - Penyisihan grup turnamen Mobile Legends: Bang Bang Southeast Asia Cup 2021 atau MSC 2021 mulai digelar hari ini, Senin (7/6/2021).
Salah satu yang menarik adalah munculnya gamer perempuan satu-satunya bertanding di turnamen Mobile Legends terbesar se-Asia Tenggara tersebut.
Pemain perempuan tersebut bernama Ramella. Perempuan ini tergabung dalam tim IDONOTSLEEP atau IDNS asal Thailand.
Mengutip dari situs MSC Mobile Legends 2021, Senin (7/6/2021), Ramella adalah satu-satunya gamer perempuan yang ada di turnamen.
Baca Juga: Tanding Hari Ini, Berikut Jadwal Penyisihan Grup MSC 2021
Dalam game, ia berposisi sebagai roamer atau tipe support yang keliling map bersama Flashxz.
Di game Mobile Legends, ia tercatat sebagai top global Angela nomor dua di dunia.
Sementara untuk peringkat lokal, Ramella menjadi top player Ruby nomor satu di Thailand.
Di sisi lain, turnamen Mobile Legends seperti MPL, MSC, atau M series memang tidak membatasi gender dalam kompetisi.
Semua gamer lelaki ataupun perempuan boleh mengikuti turnamen tersebut.
Baca Juga: MSC 2021: Ini Rincian Head to Head EVOS Indonesia vs TODAK Malaysia
Namun, player esports perempuan memang sangat jarang tampil di kompetisi besar.
Turnamen esports lebih banyak dimainkan oleh para pemain lelaki.
Nantinya, Ramella bersama IDNS akan bermain dalam jadwal penyisihan grup mulai 7-8 Juni 2021.
Berikut jadwal penyisihan grup MSC 2021, dikutip dari laman resmi MSC Mobile Legends, Senin (7/6/2021).
Senin, 7 Juni 2021
- RSG MY vs RSG SG = 09.00 WIB
- EVOS Legends vs Todak = 11.00 WIB
- Blacklist vs BTR = 13.00 WIB
- EVOS SG vs EXECRATION = 15.00 WIB
- RSG SG vs IDNS = 17.00 WIB
- Todak vs Cyber EXE = 19.00 WIB
Selasa, 8 Juni 2021
- BTR vs Impunity = 09.00 WIB
- EXECRATION vs Nightmare = 11.00 WIB
- IDNS vs RSG MY = 13.00 WIB
- Cyber EXE vs EVOS Legends = 15.00 WIB
- Impunity vs Blacklist = 17.00 WIB
- Nightmare vs EVOS SG = 19.00 WIB