Tak Sengaja Pecahkan Ratusan Telur di Warung, Solusi Warganet Malah Bikin Ngakak

Minggu, 06 Juni 2021 | 12:00 WIB
Tak Sengaja Pecahkan Ratusan Telur di Warung, Solusi Warganet Malah Bikin Ngakak
Ilustrasi telur. (unsplash)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Telur merupakan salah satu bahan makanan yang mudah pecah saat terbentur, sehingga tak jarang beberapa penjual meletakkannya dengan hati-hati.

Baru-baru ini, seorang warganet membagikan pengalamannya tidak sengaja menyenggol puluhan telur hingga pecah di lantai warung.

Dibagikan oleh warganet yang tak diketahui identitasnya melalui akun base Twitter @FFOODFESS beberapa waktu lalu, pemilik akun mengaku bahwa pacarnya menyenggol telur tersebut.

Dalam unggahannya, ia mengunggah gambar tangkapan layar berisi pesan WhatsApp di mana kekasihnya memberi tahu bahwa ia telah menyenggol telur di warung.

Baca Juga: Makan Telur Mentah Bisa Berbahaya, Ini Sebabnya

Rupanya, telur-telur tersebut dijual di warung milik keluarganya sendiri.

Tampak, styrofoam yang umum digunakan untuk menyusun telur tergeletak di lantai.

Solusi kocak atasi telur pecah. [Twitter]
Solusi kocak atasi telur pecah. [Twitter]

Jika dihitung, kekasihnya itu telah memecahkan lebih dari 150 butir telur.

Pada lantai warung, terlihat cairan berwarna kuning kental dan cangkang telur yang pecah.

"Aku yang nangis ngeliat pacarku nyenggol telor, mana segitu banyak," tulis warganet dalam kolom keterangan pada unggahannya.

Baca Juga: Viral Ritual Beli Mobil Baru, Ditabur Beras Sampai Dilempari Telur

Unggahan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 368kali dan disukai sebanyak lebih dari 7.128 kali oleh sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar.

Lucunya, tak sedikit pengguna memberikan solusi nyeleneh.

Mulai dari meletakkan kucing di dekat pecahan telur agar hewan tersebut yang disalahkan, hingga memberi solusi kabur dari rumah agar tidak dimarahi ibunya.

"Aku mecahin dua butir aja ngomelnya sampe besok, apalagi ini," tulis akun @lailyriskaaa.

Solusi kocak atasi telur pecah. [Twitter]
Solusi kocak atasi telur pecah. [Twitter]

"Bilang pacarmu suruh sembunyi dulu di luar kota yaa sekitar 25 tahunan lah," komentar @Gasyeager.

"Cari kucing cepet, biar kucingnya yang disalahin, bukan pacarnya," tambah @hanzsx22.

"Kepada pacarnya, mohon segera mengemas pakaian lalu telepon teman yang mau menampung keluarga baru," cuit @jusssaaeeyo.

"Ya ampun di sini telur satu piringan itu 47-55 ribu, nggak kebayang itu banyaknya rugi," ungkap @ciscotracer.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI