Twitter Kembali Buka Pengajuan Verifikasi Centang Biru

Rabu, 02 Juni 2021 | 17:17 WIB
Twitter Kembali Buka Pengajuan Verifikasi Centang Biru
Ilustrasi twitter (Design by: natanaelginting)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah minggu lalu dihentikan sementara, Twitter akhirnya kembali membuka pengajuan verifikasi bagi pengguna yang mau akunnya memiliki centang biru.

Mengutip The Verge, Rabu (2/6/2021), Twitter pertama kali membuka pengajuan verifikasi centang biru pada Mei.

Namun, aplikasi mengumumkan bahwa mereka menutup permintaan verifikasi dalam beberapa hari hingga beberapa minggu ke depan.

Program verifikasi akun centang biru ini merupakan kali kedua setelah program pertama dibuka pada 2017.

Baca Juga: Ikuti Instagram Stories, Twitter Mulai Tambahkan Iklan di Fleets

Mendapatkan centang biru atau akun terverifikasi merupakan keuntungan tersendiri.

Sebab, akun centang biru yang ada di nama profil pengguna bakal cenderung didengar oleh pengguna lainnya.

Centrang biru Twitter. [Alexander Shatov/Unsplash]
Centrang biru Twitter. [Alexander Shatov/Unsplash]

Pengajuan akun centang biru ini dihadirkan kembali dengan kriteria baru yang ketat. Dengan ini, maka tidak semua orang dapat memenuhi persyaratan mendapat centang biru.

Saat ini ada enam kategori akun yang akan memenuhi syarat untuk verifikasi.

Mereka adalah akun kategori pemerintah, perusahaan/merek dagang/organisasi, perusahaan media dan jurnalis, hiburan, olahraga dan game, hingga aktivis, penyelenggara, dan individu berpengaruh lainnya.

Baca Juga: Awas Tertipu! Mirip Logo Halal, Lambang Kemasan Ini Bikin Ngakak

Twitter juga berencana akan menambahkan beberapa kategori untuk pembaruan ke depan.

Aplikasi akan menambahkan akun kategori ilmuwan, akademisi, hingga tokoh agama.

Selain kriteria di atas, pengguna juga harus memverifikasi identitas untuk mendapatkan centang biru.

Beberapa hal yang diperlukan yakni mencantumkan nama asli dan foto profil, akun aktif selama enam bulan terakhir.

Ilustrasi Twitter. [Claudio Schwarz | @purzlbaum/Unsplash]
Ilustrasi Twitter. [Claudio Schwarz | @purzlbaum/Unsplash]

Pengguna Twitter juga harus memiliki email dan nomor telepon yang dikonfirmasi, dan akun bersifat public atau tidak dikunci dalam 12 bulan terakhir.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI