Daftar Game Terbaru Ini Akan Dirilis Juni 2021

Rabu, 02 Juni 2021 | 10:00 WIB
Daftar Game Terbaru Ini Akan Dirilis Juni 2021
Legend of Mana. [Square-enix]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Beberapa pengembang game telah mengumumkan jadwal perilisan game-game populer yang banyak dinanti oleh para gamers.

Selain konsol mutakhir seperti PS5 dan Xbox Series X/S, game baru tersebut akan tersedia dalam berbagai platform, seperti PC hingga perangkat seluler.

Dilansir dari Game Informer, Rabu (2/6/2021), berikut lima game yang akan dirilis pada Juni 2021:

1. Final Fantasy VII Remake Intergrade

Baca Juga: Final Fantasy VII Remake Intergrade Ungkap Trailer Baru, Siap Menuju PS5!

Game action role-playing yang dikembangkan oleh Square Enix ini adalah game yang dibuat ulang dari game Final Fantasy VII pada 1997.

Game berkisar di kota metropolis cyberpunk dystopian Midgar dan pemain mengontrol tentara bayaran Cloud Strife.

Trailer Final Fantasy VII Remake Intergrade. (YouTube/ FINAL FANTASY)
Trailer Final Fantasy VII Remake Intergrade. (YouTube/ FINAL FANTASY)

Ia bergabung dengan AVALANCHE, sebuah kelompok eco-terrorist ang mencoba menghentikan megakorporasi Shinra menggunakan esensi kehidupan planet sebagai sumber energi.

Gameplaynya menggabungkan aksi real-time dengan elemen strategis dan role-playing.

Game ini sebelumnya telah dirilis untuk PlayStation 4 pada April 2020 dan mendapat ulasan positif.

Baca Juga: Berita Gembira, 5 Game Terbaru Akan Dirilis Mei 2021

Final Fantasy VII Remake Intergrade akan tersedia untuk PlayStation 5 pada 10 Juni 2021.

2. Olympic Games Tokyo 2020 – The Official Video Game

Game yang dikembangkan oleh Sega ini merupakan video game Olimpiade resmi dari 2020 Summer Olympics di Tokyo.

Game itu dirilis di Jepang pada 24 Juli 2019 di Nintendo Switch dan PlayStation 4, satu tahun sebelum pertandingan Olimpiade dijadwalkan berlangsung.

Namun karena pandemi Covid-19, game tersebut diundur satu tahun lagi.

Olympic Games Tokyo 2020 – The Official Video Game akan dirilis secara global pada 22 Juni mendatang di PlayStation 4, Xbox One, Switch, Stadia, dan PC.

Game ini menampilkan 80 tim nasional dan 18 pertandingan.

Pemain dapat membuat karakter pemain sendiri, memiliki dan bermain melawan pemain fiksi dalam mode apa pun, atau pemain berlisensi dengan bermain melawan atlet top dalam mode pelatihan.

Olympic Games Tokyo 2020 – The Official Video Game. [Olympicvideogames]
Olympic Games Tokyo 2020 – The Official Video Game. [Olympicvideogames]

3. Legend of Mana

Legend of Mana merupakan game action role-playing yang dikembangkan oleh Square untuk PlayStation.

Game ini bertempat di alam semesta fantasi dan mengikuti pahlawan yang tidak disebutkan namanya saat pemain memulihkan tanah Fa'Diel, dengan menciptakan dunia dan menyelesaikan sejumlah pencarian untuk memulihkan Pohon Mana.

Legend of Mana memiliki gaya permainan yang berbeda. Game ini memberi pemain kemampuan untuk membentuk struktur dunia melalui sistem Land Make, menghasilkan wilayah dan pencarian dalam sistem gameplay non-linier.

Game sebelumnya dirilis di Jepang pada Juli 1999. Versi remaster dijadwalkan akan dirilis pada 24 Juni 2021 untuk Microsoft Windows, Nintendo Switch, dan PlayStation 4.

4. Scarlet Nexus

Game yang dikembangkan oleh Bandai Namco ini dapat dimainkan dari sudut pandang orang ketiga.

Pemain dapat mengendalikan Yuito Sumeragi atau Kasane Randall, anggota Other Suppression Force (OSF) yang ditugaskan untuk mempertahankan New Himuka dari makhluk yang dikenal sebagai "Others".

Pemain akan dilengkapi dengan senjata jarak pendek seperti pedang dan Yuito maupun Kasane memiliki kemampuan psikokinesis, yang memungkinkan mereka untuk melemparkan benda dan puing-puing ke musuh.

Game ini akan dirilis pada 25 Juni 2021 untuk Windows, PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, dan Xbox Series X/S.

Scarlet Nexus. [Bandainamcoent]
Scarlet Nexus. [Bandainamcoent]

5. Tony Hawk's Pro Skater 1 And 2

Game action yang diterbitkan oleh Activision ini merupakan remaster dari dua game pertama dari seri Tony Hawk's series: Tony Hawk's Pro Skater (1999) dan Tony Hawk's Pro Skater 2 (2000) yang awalnya dikembangkan oleh Neversoft.

Ini adalah video game skateboard yang dimainkan dalam sudut pandang orang ketiga dengan aspek game yang berorientasi pada arcade klasik.

Karena itu, tujuan sebagian besar mode permainan ini adalah untuk mencapai skor tinggi atau mengumpulkan objek tertentu.

Pemain harus menyelesaikan tujuan untuk membuka kunci level agar bisa terus maju ke permainan berikutnya.

Tony Hawk's Pro Skater 1 And 2. [Tonyhawkthegame]
Tony Hawk's Pro Skater 1 And 2. [Tonyhawkthegame]

Game ini sebelumnya telah dirilis di PC dan Xbox One pada September 2020 serta PlayStation 5 dan Xbox Series X/S pada Maret 2021.

Game akan tersedia di Nintendo Switch pada 25 Juni mendatang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI