Suara.com - Kamu kini bisa bernafas lega dalam melindungi riwayat pencarian di Google dari mata-mata.
Google telah menambahkan fitur baru untuk melindungi halaman Web dan Aktivitas Kamu, yang mencakup hal-hal seperti pencarian, histori tontonan YouTube, dan pertanyaan yang diajukan ke asisten Google.
Kamu hanya perlu mengaktifkan sistem proteksi kata sandi secara manual untuk menggunakannya.
Pertama, buka activity.google.com dan klik tautan Kelola verifikasi Aktivitas Saya.
Baca Juga: Google Didenda Rp 1,1 Miliar karena Gagal Hapus Konten Terlarang
Halaman itu mudah dikenali karena akan muncul dengan munculan biru yang menyatakan, "Anda dapat menambahkan lebih banyak keamanan ke Aktivitas Saya dengan mengaktifkan verifikasi tambahan."
Setelah mengklik Kelola Aktivitas Saya, pilih Memerlukan Verifikasi Ekstra.
Kemudian, pilih kata sandi yang akan kamu masukkan setiap kali ingin melihat informasi Web dan Aktivitas Kamu.
Dilansir laman The Sun, Kamis (27/5/2021), yang perlu dilakukan hanyalah mengklik konfirmasi.
Kamu harus mengeklik verifikasi saat berikutnya membuka activity.google.com.
Baca Juga: Cara Masuk Google Classroom
Tanpa kata sandi, siapa pun dapat melihat apa yang baru-baru ini kamu ketikkan ke Google atau tonton di YouTube.
Kamu juga akan melihat opsi untuk 'Menghapus otomatis' riwayat pencarian di halaman Web dan Aktivitas.
Ini dapat berguna jika berbagi komputer atau khawatir seseorang menggunakan perangkat tanpa seizin kamu.