5 Fakta Internet 5G dari Telkomsel yang Digelar Besok

Liberty Jemadu Suara.Com
Rabu, 26 Mei 2021 | 21:50 WIB
5 Fakta Internet 5G dari Telkomsel yang Digelar Besok
Peresmian Telkomsel 5G Experience Center di Jakarta, Rabu (15/8/2018). [Suara.com/Aditya Gema Pratama]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penduduk Indonesia yang tinggal di beberapa wilayah sebentar lagi akan bisa menggunakan jaringan telekomunikasi terbaru 5G dari Telkomsel. Operator seluler tersebut pada 27 Mei besok akan meluncurkan internet 5G secara komersial untuk pelanggan mereka.

Sebelum layanan tersebut resmi meluncur, ada beberapa hal yang sudah diketahui tentang layanan 5G yang hadir sebentar lagi:

1. Kartu SIM 5G?
Direktur Utama Telkomsel Setyanto Hantoro pada jumpa pers beberapa waktu lalu mengatakan pengguna tidak perlu mengganti kartu SIM untuk menikmati layanan 5G, paling tidak untuk saat ini.

Pengguna Telkomsel tidak perlu menukar kartu SIM selama mereka sudah menggunakan kartu 4G.

Baca Juga: Internet 5G Digelar Minggu Ini, Berikut Daftar iPhone 5G di Indonesia

2. Wilayah terbatas
Jaringan 5G nanti baru tersedia secara terbatas dan bertahap di enam area perumahan di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi.

Area yang akan mendapatkan 5G yaitu Kelapa Gading, Pantai Indah Kapuk, Pondok Indah, Widya Chandra di Jakarta, dan kawasan Alam Sutera dan BSD di Tangerang.

Telkomsel juga berencana menggelar 5G di luar Jabodetabek, antara lain di Solo, Medan, Balikpapan, Bandung, Makassar, Surabaya, Denpasar dan Batam.

3. Frekuensi 2,3GHz
Sinyal 5G dari Telkomsel menggunakan spektrum frekuensi radio 2,3GHz, yang didapatkan operator seluler tersebut melalui lelang awal tahun ini.

Pemerintah menggelar lelang spektrum frekuensi sebelum penyelenggara telekomunikasi bisa menggunakan sumber daya alam terbatas tersebut. Setelah mendapatkan izin penggunaan spektrum frekuensi radio, penyelenggara telekomunikasi wajib membayar Biaya Hak Penggunaan (BHP) Spektrum Frekuensi Radio.

Baca Juga: Internet 5G Tersedia, Ini Daftar Ponsel 5G Samsung di Indonesia

Spektrum frekuensi 2,3GHz tergolong spektrum middle band, yaitu pada rentang 1GHz sampai 6GHz, yang cocok digunakan untuk jaringan mobile broadband.

4. Uji coba
Sebelum akhirnya diluncurkan tahun ini, operator seluler sudah menggelar uji coba jaringan 5G selama beberapa tahun belakangan ini.

Telkomsel pada 2018 lalu menggelar uji coba 5G saat perhelatan Asian Games 2018 di Jakarta, yaitu untuk mobil otonom.

5. Lebih cepat dari 4G
Saat uji coba pada 2018 lalu, meski pun bukan untuk jaringan seluler, kecepatan 5G mencapai 16,6GBps, sementara 4G 0,30GBps. Jaringan 5G pada saat itu menawarkan kecepatan sekitar 16 kali lipat dibandingkan 4G. [Antara]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI